"Dua di mobil, dua beraksi. Mereka bergantian," lanjut Gede.
Gede membeberkan, saat beraksi komplotan yang berjumlah empat orang itu berangkat dari Madura menggunakan sebuah mobil sewaan honda mobilio bernopol M 1457 HK putih.
"Kawanan ini pakai mobil dari Madura, lalu menyasar lokasi di wilayah Rungkut dan Surabaya umumnya," tambah Gede.
Menurut salah satu tersangka, Hamzah, kawanannya kerap menyasat minimarket yang tidak memiliki penjaga parkir.
Baca Juga: Bukan Cuma Honda BeAT dan Vario, Tabung Gas 3 Kg Juga Digasak, Maling Gak Berkutik Dijemput Polisi
Aksinya kerap dilakukan saat malam hari dimana jalanan sedang sepi.
"Ya kadang dirumah, tapi yang sering di minimarket yang tidak ada tukang parkirnya," kata Hamzah.
Setelah berhasil mencuri motor, pelaku yang berbekal kunci leter T yang dipipihkan itu menjualnya ke seorang penadah di Madura.
"Lakunya tidak mesti, tergantung jenis motor dan keluarannya," tambahnya.
Source | : | Tribun Jatim |
Penulis | : | Ardhana Adwitiya |
Editor | : | Indra Fikri |
KOMENTAR