Gridmotor.id - Gokil! Vespa klasik diubah jadi mini cafe rakitan 2 pemuda, bukan gaya-gayaan tapi untuk cari uang.
Semua sudah tau bahwa sejak Indonesia dilanda pandemi kondisi perekonomian kena dampak yang lumayan bikin pusing.
Berbagai perusahaan terpaksa melakukan pengurangan karyawannya akibat omset yang merosot turun.
Akibatnya banyak masyarakat yang harus mengelus dada kehilangan pekerjaan dan jadi pengangguran.
Salah satunya 2 pemuda asal Bali ini yang jadi korban PHK tempat ia bekerja.
Eits 2 pemuda ini patut ditiru karena kena PHK tapi malah bisa bangkit dan bikin bangga dengan 'Vesbar'nya.
Sikap pantang menyerah menjadi pegangan Made Sudarsana dan Putu Yukti Prayoga, warga Denpasar, Bali, di tengah pandemi Covid-19.
Keduanya yang menganggur akibat pandemi ini memutar otaknya menciptakan peluang baru untuk memenuhi kebutuhan hidup keluarganya.
Made Sudarsana merupakan musisi yang kerap manggung di kafe dan pemain keyboard Tol Band Tol. Sejak Maret, ia tak lagi manggung di kafe-kafe karena banyak yang tutup.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | M Aziz Atthoriq |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR