Kepala Satuan Reserse Kriminal Polrestabes Palembang AKBP Nuryono mengatakan, kejadian itu berlangsung di kawasan Jalan KH Azhari di depan Lorong Pedatuan Darat, Kelurahan 12 Ulu, Kecamatan Seberang Ulu II, Palembang.
Ketika itu, korban yang sedang mengendarai motor mendadak dipepet oleh pelaku.
Bahkan, pelaku sempat mengeluarkan golok untuk menghentikan motor korban.
"Korban ketakutan karena ditodong menggunakan golok, sehingga ia menghentikan motornya," kata Nuryono Jumat (7/8/2020).
Baca Juga: Berhasil Kabur, Dua Pelaku Begal yang Dikalahkan Oleh Ojol Wanita Sedang Dilacak Polisi
"Setelah itu, pelaku mendorong korban sampai jatuh dan mengambil tas korban berisi handphone dan uang Rp 700.000," sambungnya.
Nuryono menyebutkan, meski telah didorong hingga terjatuh, kandungan korban tak mengalami masalah.
Seusai kejadian itu, Nurul langsung membuat laporan ke Polrestabes Palembang.
"Hasil pemeriksaan, pelaku ini sudah lima kali beraksi dengan modus yang sama," kata Nuryono.
Penulis | : | Ardhana Adwitiya |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR