Telur asin di dunia
Dilansir dari Michelin Guide Singapore, telur asin telah ada di dunia sejak lama sekali.
Bahkan tidak ada catatan sejarah yang benar-benar menyatakan setua apa telur asin atau bagaimana awal mula kemunculannya.
Telur asin pada dasarnya berasal dari kebudayaan China, dan dipercaya telah ada bahkan sebelum munculnya century egg atau telur abadi sajian khas China lainnya yang muncul di banyak cerita rakyat pada masa Dinasti Ming.
Catatan paling awal yang menyebut soal telur bebek yang diasinkan ada di Qimin Yaoshu (Teknik Penting untuk Petani).
Itu adalah sebuah catatan agrikultur China kuno yang berasal dari abad ke-5 masehi yang menyebut instruksi merendam telur bebek dalam air asin selama satu bulan.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Erwan Hartawan |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR