Baca Juga: Brimob Bermotor dan Bersenjata Lengkap Bubarkan Kerumunan Remaja Pesta Miras saat PSBB Corona
Sebelum memasuki gedung, serangkaian pemeriksaan dilakukan untuk memastikan para tamu dalam keadaan sehat.
"Protokol kesehatan pasti, seperti cuci tangan, pengukur suhu tubuh, undangan menggunakan scan barcode, para karyawan, dan tamu undangan diwajibkan menggunakan masker dan mencuci tangan terlebih dahulu," katanya saat ditemui usai menggelar simulasi pernikahan di De' Lawang Djoenjing, Senin (29/6/2020).
"Jika suhunya melebihi 37 derajat, nanti akan ditangani lebih lanjut karena kami bekerja sama dengan PMI Kota Solo juga," imbuhnya
Para tamu maupun pihak yang terlibat dalam acara pernikahan harus berasal dari dalam kota Solo.
Baca Juga: Keren, Artis Dangdut Nella Kharisma Rayakan Pesta Ulang Tahun Sambil Bagi-bagi Sepeda Motor
"Baik kru pernikahan maupun penghulu berasal dari Solo," katanya.
Anggota keluarga maupun tamu dari luar kota Solo dapat melihat seluruh acara via online.
"Nanti bisa zoom maupun live instagram juga," pungkasnya.
Saat memasuki gedung, kursi antar tamu pun diberi jarak sekira 30 cm, agar tidak saling berdekatan satu dengan lainnya.
Penulis | : | Aong |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR