Bikin Geger Truk Angkut Ambulans Kecelakaan, Ternyata Berisi Ribuan Barang Ilegal

By Erwan Hartawan, Kamis, 29 Juli 2021 | 06:53 WIB

Ratusan ribu batang rokok ilegal yang ditemukan di dalam ambulans yang diangkut truk di gerbang tol Adiwerna, kabupaten Tegal, Jawa Tengah

"Sabtu sekitar pukul 13:15 WIB, tim mendapati truk target dan melakukan pengejaran dan pembuntutan," terangnya.

"Berlokasi di Gerbang Tol Adiwerna, Tegal, Jawa Tengah, tim melakukan penghentian dan pemeriksaan," jelasnya.

Ribuan rokok ilegal yang diselundupkan di dalam kabin ambulans Toyota Kijang Innova

Penggerebekan truk bermuatan ambulans oleh tim Bea Cukai dilakukan di gerbang tol Adiwerna, kabupaten Tegal, Jawa Tengah, (24/7/21).

Dalam keterangannya, arif menjelaskan pelaku sengaja mengelabui petugas dengan mengangkut rokok polos tersebut bersama muatan ambulans.

Pelaku memanfaatkan masa PPKM Darurat karena dinilai lebih renggang pemeriksaan.

"Awalnya petugas ragu karena ketika dibuka yang kelihatan adalah ambulans," tuturnya.

Namun setelah kabin dibuka, Tim Bea Cukai kaget ternyata berisi sebanyak ratusan ribu batang rokok ilegal.

"Tapi setelah diperiksa lagi, ternyata juga memuat rokok tanpa pita cukai. Rokok ilegal yang merugikan negara dan masyarakat," ucapnya.

Baca Juga: Keren Bro, Yamaha NMAX Jadi Motor Ambulans AGD118, Begini Tampilannya