Hari Senin PSBB Jakarta Mulai Lagi, Ojek Online Masih Boleh Beroperasi atau Enggak Nih?

By Fadhliansyah, Jumat, 11 September 2020 | 14:50 WIB

Ilustrasi ojek online. Hari Senin PSBB Jakarta Mulai Lagi, Ojek Online Masih Boleh Beroperasi Atau Enggak Nih?

Selain itu, saat ini Gojek juga memiliki fitur pemetaan zonasi penyebaran Covid-19.

Melalui fitur itu, baik calon penumpang maupun driver ojol, tidak dapat menggunakan fitur GoRide di wilayah dengan status zona merah.

"Gojek dapat memastikan layanan tidak dapat beroperasi pada wilayah yang ditetapkan sebagai wilayah pengendalian ketat berskala lokal (zona merah)," katanya.

Terkait operasional Gojek saat ini, Nila memastikan semua mitra driver telah mengedepankan protokol kesehatan guna mencegah terjadinya penyebaran Covid-19.

Baca Juga: Miris, Motor Driver Ojol Hilang dan Gak Ingat Apa-apa Habis Dikasih Minyak Wangi, Ternyata Jadi Korban Hipnotis

"Sejak awal, Gojek telah sigap beradaptasi menyesuaikan operasionalnya mengikuti kondisi dan kebutuhan masyarakat menghadapi pandemi," ucapnya.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "PSBB Jakarta Kembali Diperketat, Gojek Masih Beroperasi?"