Deretan Aksi Pemotor Ngamuk Bentak Polisi, Membakar Motor Sampai Menangis Karena Enggak Terima Ditilang Saat Terjaring Razia

By Ardhana Adwitiya, Kamis, 30 Juli 2020 | 15:10 WIB

Ilustrasi razia. Razia Operasi Patuh Jaya 2020, polisi incar helm logo 3 huruf, kalau enggak ada mending putar balik bro

GridMotor.id - Gara-gara enggak terima ditilang, aksi cekcok antara pemotor dengan polisi sering terjadi saat razia.

Biasanya insiden antara pemotor dengan polisi terjadi saat sedang digelar razia.

Seperti halnya razia gabungan yang sedang digelar, Operasi Patuh 2020.

Operasi Patuh 2020 digelar di seluruh Indonesia mulai Kamis (23/7/2020) sampai tanggal 5 Agustus 2020 mendatang.

Baca Juga: Sok Jagoan, Pemotor Ngamuk Bentak Polisi Gara-gara Terjaring Razia, Udah Salah Malah Bilang Dijebak

Baca Juga: Pemotor Panas Dingin, Polisi Incar 6 Komponen Ini Saat Razia Gabungan, Kalau Lupa Bisa Langsung Dipenjara 1 Bulan

Makanya, surat-surat kelengkapan bermotor harus dibawa bro.

Selain itu, perhatikan juga kelengkapan motor seperti spion, lampu, dan helm.

Insiden mulai dari cekcok sampai bentak polisi kerap dilakukan pemotor yang enggak terima ditilang.

Makanya GridMotor.id merangkum beberapa aksi pemotor ngamuk saat kena razia.

Baca Juga: Bener Gak Sih Razia Gabungan Tilang Pengendara yang Tutup Pentilnya Hilang? Yuk Dengerin Kata Polisi

1. Enggak Terima Ditilang Bocah Ngamuk Bakar Motor Sendiri

Dikutip dari FB Ecko Zuzanto, seorang bocah (anak dibawah usia 17 tahun) marah-marah karena ditilang polisi.

Bukannya mengakui kesalahan, pemotor itu langsung melakukan tindakan yang terbilang nekat.

Motor yang tengah ditahan polisi langsung dibakar.

Dari video yang diambil dari kejauhan, nampak kobaran api melahap seluruh bagian motor yang enggak jelas merek dan jenisnya.

Baca Juga: Bikers Jarang Tau! Begini Teknik Lolos Razia Polisi di Jembatan Non Tol Casablanca

Pemotor marah itu terjadi di depan Gelanggang Ciranjang, Bandung Jawa Barat pada Sabtu (14/9/2019) sekitar pukul 16:30 WIB.

Klik LINK ini untuk melihat video.

Bocah pemotor ngamuk di Bandung gara-gara ditilang, motornya sendiri dibakar.

2. Ngamuk Emggak Terima Ditilang Pemotor Banting Hancurkan Honda Supra Fit Sendiri

Mengaku warga asli, pemotor berbaju batik merah menolak ditilang polisi.

Kejadian itu terekam dan diunggah pada Instagram @agoez_bandz4 (22/02/2020).

Baca Juga: Kapok! Dianggap Bikin Bahaya Pengendara Lain, Polisi Tilang Kendaraan yang Pakai Lampu Strobo dan Sirine Pengendara Tak Berkutik Ditonton Pemotor

Terlihat pemotorini mengangkat dan membanting berulang kali Honda Supra Fit miliknya di depan polisi.

Polisi tetap sabar dan terus mencegah agar si bapak menghentikan aksinya, tapi kayanya malah makin jadi.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 

UNBOXING SUPRA FIT ???? . Warga Kabupaten Indragiri Hulu-Rengat terlihat tidak terima dengan penilangan terhadap dirinya sehingga menunjukkan kekesalannya. . . . Video : @rflyepay #agoezbandz #agoez_bandz

Sebuah kiriman dibagikan oleh Agoez Bandz Official (@agoez_bandz4) pada

 

3. Pemotor Ngamuk Bentak Polisi Gara-gara Terjaring Razia

Ini yang masih anget bro, seorang pemotor kedapatan melawan arus menolak ditilang.

Peristiwa itu terjadi saat Operasi Patuh Jaya 2020, di Jalan RE Martadinata, Pademangan, Jakarta Utara pada Minggu (26/7/2020).

Baca Juga: Kocak Nih! Lagi Bikin Razia, Polisi dan Pengendara Motor Kena Tilang Malah Bikin TikTok Spongebob

Pemotor tersebut tidak terima karena merasa dijebak oleh polisi yang bertugas.

Walau mengaku melanggar, namun pengendara ini tetap menolak ditilang.

Perdebatan terus terjadi sampai-sampai anggota polisi mengeluarkan surat tugas.

 

Baca Juga: Bikin Geger Razia Gabungan, Pemotor Perempuan Mendadak Pingsan di Tengah Jalan, Polisi Malah Bilang Begini

4. Enggak Terima Ditilang Pemotor Guling-guling dan Nangis

Ini lucu sih, seorang pemotor menangis sampai tiduran di jalan.

Di sampingnya terdapat sejumlah orang berseragam polisi lalu lintas.

Video itu dibagikan oleh akun Instagram @soalmanado, Rabu (8/5/2019).

Dari keterangan, diketahui lokasi video ini terjadi di Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel).

Baca Juga: 7 Cara Kocak Pemotor Hindari Razia Polisi Saat Operasi Patuh Jaya 2020, Dijamin Gak Ditilang Bro

Karena tidak ada SIM dan STNK motor, pemotor menolak ditilang dengan tiduran di aspal dan terus menangis.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 

Beginilah aksi pelanggar lalu lintas, pelanggaran SIM dan STNK, tidak terima motornya di tilang saat Sat Lantas Polres Minsel menggelar ops keselamatan 2019 di Desa Matani, Kec. Tumpaan hari rabu, 08 Mei 2019. Source: @polsek_tenga Himbauan buat tman2 pengendara motor: Hindari kebut-kebutan dijalan raya, ingat masa depan. Demi keselamatan pakailah helm sesuai dengan ketentuan. Patuhilah peraturan lalu lintas dan hindari berboncengan tiga. Persiapkan surat-surat SIM dan STNK serta kelengkapan kendaraan bermotor sebelum berangkat. Parkirlah kendaraan anda ditempat yang aman. Gunakan lajur sisi paling kiri. #Soalmanado

Sebuah kiriman dibagikan oleh Manado Sulawesi Utara (@soalmanado) pada

5. Pakai Knalpot Racing Emak-emak Enggak Terima Ditilang

Emak-emak naik motor yang pakai knalpot racing enggak terima ditilang.

Namun, situasi mendadak panas saat motor lain yang memakai knalpot racing tidak ditangkap.

Perekam video mengaku kalau motor lain yang memakai racing adalah seorang tentara.

Baca Juga: Razia Gabungan Heboh, Video Polisi Ringkus dan Tilang Motor Asal Thailand, Pemilik Cuma Garuk-garuk Kepala

Panasnya situasi membuat warga yang berada di sekitar lokasi ikut turun tangan.

Video berdurasi 20 menitan itu diunggah di Facebook IMK TV.

Klik LINK ini untuk melihat video.

Emak-emak naik motor pakai knalpot racing menolak ditilang polisi