Mulai dari seal sampai permukaan sokbreker yang mulai tergores akibat seringnya menghantam lubang atau jalanan rusak.
Seal atau sil sok sering jadi kambing hitam kebocoran oli yang terjadi di sokbreker.
Namun, tidak semua kebocoran oli disebabkan oleh rusaknya seal sok.
Kebocoran oli sokbreker bisa jadi dari inner tube atau yang biasa kita kenal sebagai as sokbreker.
"Sil sokbrekernya bagus tapi as sokbrekernya baret pasti bisa rembes juga," buka Ali, dari Prima Sokbreker, bengkel spesialis sokbreker motor di bilangan Cibubur, Jakarta Timur, beberapa waktu lalu.
Baret di as sokbreker enggak berbeda dengan baret yang ada di blok silinder.
"Kalau enggak dilihat secara teliti atau diraba, enggak bakal kelihatan," tambahnya.
Banyak faktor yang menyebabkan as sokbreker motor kamu jadi baret.