Debt Collector Gondrong Mendadak Lemes Oleh Wanita Ini Setelah Gagal Merampas Yamaha NMAX

By Galih Setiadi, Senin, 23 Maret 2020 | 10:11 WIB

Dua debt collector mau merampas motor warga di Cibodas, Kota Tangerang.

 

GridMotor.id - Bukannya menarik kredit motor bermasalah, oknum debt collector justru tebar teror ke masyarakat.

Padahal, penarikan motor kreditan yang bermasalah harus melalui pengadilan terlebih dahulu.

Termasuk dalam eksekusi jaminan fidusia atau motor kredit yang akan ditarik harus dilakukan pihak pengadilan didampingi kepolisian.

Tapi, debt collector yang beraksi di depan Gereja Katolik Agustinus, Cibodas, Kota Tangerang justru bikin geram.

Baca Juga: Debt Collector Nangis Enggak Ada Kerjaan, Pemerintah Larang Tarik Motor Kredit Ojek Online Hingga Akhir Tahun Gara-Gara Virus Corona

Baca Juga: Debt Collector Gigit Jari, Gara-gara Virus Corona OJK Minta Leasing Stop Tarik Kredit Motor Macet

Sepasang oknum debt collector memaksa penarikan Yamaha NMAX.

Penarikan Yamaha NMAX ini terjadi pada Selasa (10/3/2020).

Miris, mereka merampas Yamaha NMAX yang berstatus lunas.

Aksi penarikan oleh debt collector ini langsung viral di media sosial.

Video debt collector ambil motor paksa itu diunggah oleh akun Facebook About Tangerang pada Selasa (10/3/2020).

Dalam caption postingannya dijelaskan pada Selasa (10/3) sekitar pukul 12.00 WIB, pemilik akun instagram @karlina_karinshii didatangi 2 orang debt collector yang memberhentikan dan ingin menyita motornya.

Bukannya merasa bersalah, preman berkedok debt collector itu malah pede sambil berakting sedang menelepon.

Sementara yang di belakang terlihat anak muda yang juga pegang handphone terlihat gelisah.

Baca Juga: Gak Punya Hati, Debt Collector Teror dan Ancam Pemilik Cicilan, Karyawan Ini Akhirnya Dipecat dari Tempat Kerjanya

Seorang wanita langsung merekam sambil berujar, "Viralin ke polisi biar di-ini-in orangnya."

Pria yang di belakang motor juga ikut bilang, "Viralin-viralin."

Sang debt collector marah dan menghadap pria muda tersebut sambil menantang seperti ngajak duel.

Namun, aksi sok jagoan oknum debt collector itu tidak berlangsung lama.

Debt collector nampak menelpon kantornya saat divideokan oleh korbannya.

Korban lolos dari sergapan debt collector yang akan menyita motornya.