Tidak Menjadi Juara 1 MotoGP Belanda 2019, Marc Marquez Bilang Itu Sengaja, Ini Ngeles Apa Songong?

By Indra GT, Rabu, 3 Juli 2019 | 21:50 WIB

Marc Marquez bikin pembalap lain ciut lihat rekornya di MotoGP Jerman

Gridmotor.id - Melakoni MotoGP selama 7 tahun membuat Marc Marquez jadi dewasa.

Di usia 25 tahun Marc Marquez masih termasuk pembalap muda dengan banyak prestasi di MotoGP.

Memulai balap MotoGP di Tahun 2013 Baby Alien julukan Marc Marquez menjadi pembalap termuda yang memenangi MotoGP atau podium 1.

Hingga sekarang di 2019 Marc Marquez mulai belajar melakukan balapan dengan benar.

Baca Juga: Pemabalap Sekaliber Valentino Rossi Masih Terkena Exceeding Track Limit di FP3 MotoGP Belanda 2019

Baca Juga: HUT Yamaha Ke 64 Tahun, Bagi Hadiah Vixion Buat Ucapan Terbaik Bro

Marc Marquez mengatakan, dia sengaja tidak mengejar kemenangan saat berlaga dalam balapan MotoGP Belanda 2019 di Sirkuit Assen, Minggu (30/6/2019).

Tercatat, Marc Marquez finish kedua pada balapan tersebut, dirinya finish di belakang Maverick Vinales (Monster Energy Yamaha MotoGP).

Dikutip dari Crash.net, Marc Marquez mengatakan dia sengaja tidak mengejar kemenangan pada balapan tersebut.

Marquez mengaku hanya ingin mengamankan poin klasemen MotoGP 2019.

Baca Juga: Awas, 1 Juli 2019 Tilang Elektronik Mulai Efektif, Ini Lokasi Kameranya Bro