Gridmotor.id - Menjalankan pekerjaan maupun menjadi penumpang ojek online memang ada resikonya.
Karena driver ojek online tidak kenal dengan penumpangnya, begitu juga sebaliknya.
Bahaya yang mengancam kepada driver ojek online adalah dibegal oleh penumpangnya bisa sampai terbunuh.
Begitu juga dengan penumpang bisa terkena resiko dirampok bahkan diperkosa oleh driver ojek onlinenya.
Baca Juga: Pelek RCB 522 Yang Laris Manis Di Pasaran Saat Ini, Disangsikan Mutunya, Tapi Ternyata Kuat
Untuk menghidari resiko tersebut sekarang sedang heboh peraturan baru, yang diwajibkan untuk driver ojek online.
Itu karena aplikasi driver ojek online Grab di Malaysia, mewajikan selfie baik pengemudi maupun penumpang.
Yup, kedua pihak diwajibkan melakukan selfie sebelum mengakses berbagai layanan aplikasi.
Selfie merupakan kebijakan baru Grab Malaysia, yang akan diterapkan mulai 12 Juli 2019.
Baca Juga: Ada Petisi Kode 12 Motor Aerox 155, Ini Tanggapan Yamaha Indonesia