Gridmotor.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) tampak menaiki motor listrik Gesits dalam rangka kunjungan ke salah satu desa di Wakatobi, Sulawesi Tenggara.
Presiden Jokowi melaksanakan kunjungan kerja di Kabupaten Wakatobi, Sulawesi Tenggara, Kamis (9/6/2022).
Dalam rangka hal tersebut, Presiden Jokowi juga menyempatkan diri untuk berkunjung ke Kampung Mola.
Kampung Mola sebagian besar masyarakatnya merupakan suku Bajo.
Uniknya saat menuju Kampung Mola, Presiden Jokowi menaiki motor listrik Gesits.
Adapun saat menaiki motor tersebut, Jokowi juga memboncengi ibu negara.
Jarak yang ditempuh rombongan Presiden Jokowi dari start ia menaiki motor listrik Gesits yakni sepanjang 1,5 kilometer.
Dengan motor Gesits, Presiden Jokowi juga tampa luwes mengendarai motornya di jalan yang permuakaannya kayu mengingat Kampung Mola berada di atas permukaan laut.
Baca Juga: Motor Listrik Gesits Resmi Jadi Motor Operasional Pemprov Aceh, Tatap Masa Depan!
Setiba di lokasi, Presiden Jokowi bersama ibu negara tampak berdialog dengan warga Kampung Mola.
Presiden Jokowi beserta Ibu Negara menyerahkan sertifikat kepada sejumlah perwakilan.
Sekedar informasi, motor listrik Gesitt merupakan motor asli dari pabrikan Indonesia.
Motor listrik ini dilengkapi dengan tenaga puncak 5 kW atau setara 6,7 tk.
Motor ini memiliki 3 mode berkendara, dan kecepatan maksimal Gesits dibatasi sampai dengan 70 kpj.
Gesits menggunakan baterai Lithium NCM berkapasitas 1.44 KWh untuk satu unit baterainya.
Sementara itu, merek ini juga memberikan garansi buat baterai motor listrik selama 3 tahun.
Baca Juga: Bangga Sekali, Indonesia Akhirnya Ekspor Motor Listrik Ke Luar Negeri
Artikel ini sebagian tayang di Kompas.com dengan judul "Jokowi Kendarai Motor Listrik Gesits di Wakatobi Sulawesi Tenggara"
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Albi Arangga |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR