Gridmotor.id - Status pekerjaan di KTP Doni Salmanan bikin publik terkejut lantaran punya koleksi motor sport melimpah.
Influncer Doni Salmanan dikena sebagai crazy rich muda yang dikenal dengan koleksi motor sport yang melimpah.
Mulai dari BMW S1000RR, Kawasaki Ninja H2 Supercharge, Ninja ZX-10R, ZX-25R, Ducati Superleggera V4, Chooper dan KTM 500 EXC Six Days.
Belum lagi koleksi mobil mewah yang ia beli.
Seperti Porsche Carerra 911 GT3, Lamborghini Huracan Lp104 serta BMW 840i coupe M Tech.
Lalu mobil SUV macam Honda CR-V putih dan satu ladder frame Toyota Fortuner hitam.
Meski begitu, aset kekayaan Doni tersebut diduga dari hasil penipuan berkedot trading binary options Qutex.
Dirinya pun saat ini ditetapkan sebagai tersangka dan tengah ditahan di sel Mabes Polri.
Baca Juga: Doni Salmanan Minta Maaf Berharap Hukuman 20 Tahun Penjara Diringankan
Koleksi kendaraan mewah Doni pun juga telah disita pihak kepolisian.
Sebelum tersandung kasus, Doni kerap mengatakan bahwa ia bekerja sebagai pembisnis trading.
Tapi tahukah bikers terkait dengan status pekerjaan pada KTP Doni Salmanan?
Direktorat Tindak Pidana Siber Bareskrim Polri mengungkap pekerjaan tersangka kasus Quotex Doni Salmanan di Kartu Tanda Penduduk (KTP).
Di identitasnya ini Doni Salmanan tercatat sebagai buruh harian lepas.
Di KTP-nya, Doni disebut masih berusia 23 tahun.
Selain itu status pekerjaan Doni Salmanan ternyata sebagai buruh harian lepas.
"Adapun DS saat ini berusia 23 tahun, pekerjaan adalah sesuai KTP buruh harian lepas, beralamat di jalan Candra Asih, Perumahan Kota Baru, Bandung Barat," ujar Direktur Tindak Pidana Siber Bareskrim Polri Brigjen Asep Edi Suheri di Bareskrim Polri, Jakarta Selatan (15/3/2022).
Baca Juga: Video Aset Moge Doni Salmanan Disita Polisi, Tiga Truk Towing Dikerahkan
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Polisi Ungkap Pekerjaan Doni Salmanan di KTP, Tertulis Buruh Harian Lepas
Source | : | Tribunnews.com |
Penulis | : | Albi Arangga |
Editor | : | Indra GT |
KOMENTAR