Gridmotor.id - Danar Widianto lolos ke babak Gala Show X Factor Indonesia, ternyata motor ini yang bikin citranya sebagai anak senja mengental.
Siapa sih yang tak kenal Danar Widianto?
Yup, salah satu kontestan X Factor Indonesia ini mampu mencuri perhatian banyak orang.
Saat babak audisi, penampilannya itu mampu mengangkatnya jadi trending nomor satu di Youtube.
Bahkan ia tampil dengan lagunya sendiri yang berjudul "Dulu" yang diambil dari kisah pengalaman hidupnya sendiri.
Setelah lolos dari babak audisi ia pun tergabung dalam grub Boys Category yang dimentori oleh penyanyi wanita solo, Bunga Citra Lestar (BCL).
Memasuki babak Judges Home Visi, Danar pun berhasil tampil memukau hingga para juri tidak bisa berkata apa-apa.
Akhirnya ia pun berhasil lolos ke babak Gala Show X Factor Indonesia.
Baca Juga: Mengenang Mbah Minto Yang Pernah Romantis Dengan Abah Kirun Pakai Motor Jadul
Suara, pemilihan lagu dan penampilan khas Danar membuat dirinya dijuluki sebagai anak senja.
Julukan tersebut sepertinya bukan isapan jempol belaka.
Terlebih data digitalnya juga memperkuat karakter Danar sebagai anak senja.
Salah satunya motor jadul yang dipakainya, yakni Honda Astrea tahun 90-an.
Anak senja terkenal dengan kata-kata metafora yang puitis.
Dan saat bergaya dengan motor Honda Astrea-nya itu, ia menuliskan beberapa bait khas anak senja di caption Instagram-nya.
"Tegas tak berarti tegar, lembut tak berarti lemah, bahkan pohon kelapa yang kokoh masih roboh tertium angin, bahkan air yang lembut bisa menghancurkan batu." tulis Danar dalam postingannya.
Lihat postingan ini di Instagram
Wah asyik juga nih Danar, suaranya sudah oke banget, pilihan motornya pun gokil habis.
Baca Juga: Penampilan Masih Polos Bunga Citra Lestari, Ngebet Pengen Motor Yamaha Mio
Bagi para fans beratnya Danar, pantengin terus aksinya nanti di babak Gala Show X Factor Indonesia.
Source | : | Instagram/dnr.widianto |
Penulis | : | Albi Arangga |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR