Gridmotor.id - Honda PCX muncul dengan model terbaru dengan mengadopsi warna dari CBR250RR.
Di Indonesia, Honda PCX hadir dengan beberapa varian warna pilihan.
Adapun total warnanya ada 8 yang rinciannya, 4 untuk tipe CBS dan 4 untuk tipe ABS.
Meski begitu, warna yang ditampilkan pada Honda PCX terlampau utuh.
Jika kalian perhatikan, hanya ada satu warna polos saja dengan finishing glossy atau matte.
Adapun tipe e:HEV yang masih punya kombinasi dua warna.
PCX dengan mesin hybrid ini didominasi warna putih dengan beberapa bagian bodi seperti dek, yang memakai warna biru matte.
Lain cerita jika kalian menilik Honda PCX di luar negeri.
Baca Juga: Beredar Foto Yamaha Uji Coba Skutik Listrik Tampilan Mirip NMAX, Jadi Diluncurkan Tahun Ini?
Seperti di Thailand, dimana AP Honda baru meluncurkan model baru bernama Sportive Ride.
Honda PCX 160 Sportive Ride punya warna hitam-merah, yang mirip dipakai Honda CBR250RR.
Bodinya dilabur warna hitam matte, dan bagian dek bawah serta behel dilapis warna merah.
Dipasang juga stripping warna merah, di area dasi depan serta bodi samping agar lebih sporty.
Emblem PCX di bodi samping juga pakai warna merah, bikin tampilannya eklusif dibanding model lainnya.
Kombinasi warna merah-hitam, memang jadi ciri khas AP Honda Thailand.
Mulai dari motor balap sampai aksesoris resmi H2C, pakai warna dominan merah-hitam.
Beda dengan PT Astra Honda Motor, yang punya kombinasi warna khas yaitu merah-putih-hitam.
Baca Juga: Senggol Honda ADV150, Aprilia Luncurkan Motor Matic Konsep Sport yang Cocok untut Turing
Selain warna, Honda PCX 160 Sportive Ride secara spesifikasi mirip dengan model reguler.
Dibandingkan dengan PCX 160 versi Indonesia juga mirip, meski ada beberapa perbedaan part.
Misalnya windshield Honda PCX 160 Thailand itu bening, dan tidak ada dudukan plat nomornya.
Ban yang dipakai juga bukan IRC, namun Michelin City Grip yang jadi ban OEM Honda PCX 160 pasar global.
Honda PCX 160 Sportive Ride, dijual dengan harga 95.400 Baht, setara Rp 40.642.953 tuh.
Kalau Honda PCX 160 reguler di Thailand, dijual dengan harga mulai 86.900 Baht atau Rp 37.021.726.
Lumayan juga bedanya dengan harga Honda PCX 160 di Indonesia, yang banderolnya mulai Rp 30.945.000 OTR Jakarta.
Source | : | AP Honda Thailand,MOTOR Plus-online.com |
Penulis | : | Albi Arangga |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR