Sebuah angka yang lebih tinggi dibanding dengan All New Honda CB150R Streetfire.
Motor All New Honda CB150R Streetfire hanya mampu menghasilkan tenaganya 16,6 dk/9.000 rpm, dan torsi maksimumnya 13,8 Nm/7.000 rpm.
Pada bagian ban, Vixion R telah memakai ban tubeless, monocross suspension serta aluminum rear arm mirip Yamaha R15, yang rangkanya pakai delta box yang ikonik.
Adapun fitur lain yang masih sama dengan Yamaha R15 seperti Assist & Slipper Clutch agar kopling menjadi lebih ringan saat melakukan perpindahan gigi, dan membuat deselerasi lebih mulus.
Pada lampu bagian depan dan belakang sudah menggunakan LED.
Dan pada bagian speedometernya juga sudah digital multifungsi dengan shift timing light.
Satu hal lain yang mencolok pada motor Vixion R ini adalah tampilan warna barunya.
Warna yang ditampilkan adalah Metallic Blue yang terinspirasi dari R Series seperti R15, R25 hingga moge R6 dan R1.
Baca Juga: Nah Loh, Vespa Primavera Touring Edition Muncul Mendadak, Cek Harganya
Source | : | GridOto.com |
Penulis | : | Dimas P |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR