Baca Juga: Cukup Lewat Ponsel, Cek BLT UMKM Rp 1,2 Juta Yang Cair Di Bulan Juli, Ini Caranya
Dikutip dari akun Instagram Kemenkop-UKM, BPUM Reservation System adalah sistem reservasi pencairan BPUM yang dikembangkan oleh BRI.
Dengan BPUM Reservation System, para pelaku usaha mikro tak hanya bisa mengecek apakah dirinya terdaftar sebagai penerima BLT UMKM.
Lewat fitur itu, mereka juga bisa mendapat kuota antrean, memilih Unit Kerja Operasional (UKO) atau bank tempat pencairan, hingga tanggal penyaluran.
Artinya, nasabah bisa langsung dilayani di UKO sesuai jadwal yang telah dipilih tanpa perlu antre.
Baca Juga: Siapin KTP dan KK Daftar Bantuan Pemerintah Rp 1,2 Juta Ditutup Sebentar Lagi
Masih dari akun Instagram Kemenkop-UKM, inilah manfaat BPUM Reservation System:
- Membantu memilih UKO secara online, sehingga penerima BPUM dapat mengunjungi UKO BRI dengan kepadatan antrean yang lebih leluasa di waktu tertentu
- Membantu mendapatkan kuota antrean secara online sehingga tidak perlu datang secara fisik ke UKO untuk mengambil antrean
- Mengurangi kepadatan sehingga penerima BPUM bisa dilayani dengan nyaman
Source | : | Tribunnews.com |
Penulis | : | Indra GT |
Editor | : | Indra GT |
KOMENTAR