Baca Juga: Disambut Bak Artis Ternama, Begini Porter M Nuh Eks Pemenang Lelang Motor Listrik Jokowi
"Nah ini adalah BMW G 310 GS yang 2019 dan baru sekitar 1.000 kilometer."
"Alhamdulillah Allah menitipkan ini sebagai rezeki untuk Aa, dan kali ini akan dilelang," ungkap Aa Gym.
"Ini dilelang dan seluruh dana akan diwakafkan untuk pembangunan masjid di sini."
"Bagi yang berminat mudah-mudahan motor ini bisa menjadikan dekat dengan Allah, memperbanyak silaturahim, dan lain-lain," tambah Aa Gym.
Aa Gym mengatakan bahwa ia sangat menyukai motor BMW-nya itu.
Baca Juga: Oknum Mengaku Debt Collector Jual Honda BeAT 2020 Lelang Cuma Rp 1 Juta Bikin Terpincut Warga
Ia juga menjelaskan soal kondisi motor yang masih sangat mulus dan juga sudah modifikasi.
"Silakan rekan-rekan InsyaAllah mulus dan Aa sangat suka dengan motor ini, full modifikasi."
"Tapi bukankah kita harus memberikan yang paling kita sukai," lanjut Aa Gym.
"Selama satu minggu ini dilelang, silakan hubungi nomor telepon yang ada, niat yang baik dan cara yang benar mudah-mudahan menjadi pahala yang mengalir."
"Selamat jalan motor kesayanganku," pungkasnya.
Source | : | Tribunnews.com |
Penulis | : | Indra Fikri |
Editor | : | Indra GT |
KOMENTAR