Gridmotor.id - Untuk mengatur pengendara motor agar tidak saling berdeketan saat berhenti di lampu merah, dibuatlah beberapa aturan.
Hal tersebut dllakukan karena belum selesainya pandemi virus corona atau covid-19 di Indonesia.
Aturan baru itu adalah memperketat physical distancing dengan membuat garis tempat berhenti motor di lampu merah.
Seperti pada foto yang diunggah akun Facebook Ramandika Setya Ditama ke grup FB BEKAKAS (Bergejil Suka Motor Bekas), Kamis (4/6/2020).
Baca Juga: Tuban Geger, Yamaha Vixion Hangus Terbakar Setelah Tabrak Pejalan Kaki Hingga Tewas
Melansir dari keterangan postingan, kejadian ini berada di daerah Tuban, Jawa Timur.
Pada salah satu foto, dari banyaknya garis tempat berhenti, terlihat hanya disediakan untuk 12 motor saja.
Kalau dilihat sekilas, malah mirip starting grid di MotoGP ya.
Buat yang belum tau, starting grid adalah kumpulan titik start pada trek lurus start/finish sirkuit, dimana pembalap berkumpul pada permulaan setiap balapan.
Baca Juga: 2 Tewas Di TKP, Trobos Lampu Merah, Pemotor Bonceng 3 Hantam Taksi Online, Diduga Usai Pesta Miras
Meski sudah dipasang garis berhenti, namun masih banyak pemotor yang berhenti sembarangan.
Postingan itu pun mengundang berbagai reaksi dari netizen.
Budixrider Sutrisno: Lahh iki.. Kanggo star anak2 road race
Gi: Fokus emak² siap gas
Yamayuki Rizki: Klo malem2 bnyk yg lepas start gk mbah?
Adhie Serasa: mau start sirkuit amjay
Nur Hidayah: Racing mode on
Bagus Galuh Ardiansyah: wadon bawa payungnya mana mba
Setyo Sigit Nugroho: Itu kalo mau berenti di lampu merah harus lap practise dulu?? Cari best time dulu??
Klik LINK ini untuk melihat postingan.
Source | : | Facebook.com/Bekakas (Bergejil Suka Motor Bekas) |
Penulis | : | Ardhana Adwitiya |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR