GridMotor.id - Jarang ada yang ngeh kalau ada 3 perbedaan pada logo Yamaha Motor dengan Yamaha Music.
Pasti tau dong, Yamaha selain bikin motor juga bikin alat musik.
Punya motor yang terkenal di seluruh dunia, perusahaan yang dibangun oleh Torakusu Yamaha awalnya malah membuat alat musik.
Baru di tahun 1955, motor pertama dari Yamaha lahir dengan nama Yamaha YA-1.
Baca Juga: Cuman di Indonesia! Yamaha R15 V3 Bisa Mber Gledek, Gini Caranya
Baca Juga: Sikat Bro! Honda BeAT dan Motor Matic Bekas Lainnya Dijual Rp 5 Jutaan, Nih Daftar Lengkapnya
Kalau dilihat sekilas saja memang logo keduanya terlihat sama, dan dua-duanya menggunakan lambang garpu tala.
Tapi kalau diperhatikan, ada 3 perbedaannya lo.
1. Warna
Yang pertama dan paling terlihat adalah dari warnanya.
Yamaha Music mempunyai logo dengan warna ungu, sementara Yamaha Motor punya logo dengan warna khas merah.
Baca Juga: Lolos Mudik Pulang Kampung Sekeluarga Pemotor Yamaha NMAX Kasih Tahu Jam Keberangkatan yang Tepat
2. Logo Garpu Tala
Garpu tala di logo Yamaha Music, berada di dalam lingkaran.
Sedangkan, garpu tala pada logo Yamaha Motor, ujungnya menyentuh lingkaran.
3. Huruf M
Kemudian yang ketiga adalah dari penulisannya.
Huruf M di Yamaha Motor, sisi bawahnya semua rata.
Baca Juga: Geger! Yamaha RX-King Special Edition 2003 Dilepas Ratusan Juta, Kondisinya Super Mulus
Sementara, di Yamaha Music, bagian tengah huruf M-nya tidak sejajar dengan sisi kanan dan kirinya.
Udah tau kan bedanya? Jangan ketuker lagi ya bro..
Source | : | MOTOR Plus-online.com |
Penulis | : | Ardhana Adwitiya |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR