Baca Juga: Manggarai Mencekam, Tawuran Antar Warga Kembali Pecah, Pemotor Nyaris Tersambar Kembang Api
Menurut saksi mata M Irsyadul Ibad (20) warga Jombang, sebelum jatuh terjerembab dari atas motornya Dadik yang saat itu menunggangi motor tersebut sempat melintas dari arah timur ke barat dengan kecepatan yang terbilang lamban.
Setibanya di depan pos satpam yang berada tepat di depan rumah nomor 22, entah apa penyebabnya tubuh Dadik langsung terjerembab ke sisi kiri motornya.
"Jalan tadi di depan saya lewat gitu terus kok jatuh, jatuhnya ke sisi kiri sama motornya itu," katanya pada TribunJatim.com, di lokasi, selasa (29/10/2019).
Lantaran penasaran, Ibad lalu mendatangi Dadik yang masih dalam keadaan terjerembab.
"Saat saya dekati sudah gak bergerak, sempat saya bangunkan 'pak pak pak' tetap ga bergerak," jelasnya.
Sadar ada yang tak beres dengan Dadik, ungkap Ibad, dirinya bersama tiga orang rekannya yang semula nongkrong tak jauh dari lokasi Dadik terjerembab, berinisiatif mengangkat lalu memindahkan tubuh Dadik ke atas kursi kayu yang berada di dapan pos satpam.
"Lalu saya minta tolong panggil orang orang yang tinggal di sekitar sini," tuturnya.
Sementara itu Kapolsek Sukomanunggal Kompol Mulyono mengatakan, hasil pemeriksaan visum luar terhadap korban tidak ditemukan tanda-tanda luka aneh seperti bekas penganiayaan.
Source | : | Tribun Jatim |
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR