Penyakit Akut Pemotor di Jalan: Lawan Arus, Ditegur Malah Ngamuk

By Albi Arangga, Jumat, 3 Juni 2022 | 08:35 WIB

Ilustrasi beberapa pemotor masih nekat melawan arus lalu lintas.

Gridmotor.id - Sudah menjadi penyakit bagi sebagian pemotor yang melawan arus saat melintas di jalan.

Tidak bisa dipungkiri kalau motor merupakan moda transportasi yang paling efektif dan efisien.

Saking efektifnya, tak jarang pemotor bikin pengendara lain jengkel dan kesal karena kelakuannya di jalan.

Salah satunya yakni nekat melawan arus lalu lintas.

Anehnya, sebagian pemotor yang melawan arus ini, sudah tahu salah, dan saat ditegur malah ngamuk-ngamuk.

Padahal melawan arus di jalan itu sangatlah berbahaya dan beresiko fatal terjadinya sebuah kecelakaan.

Seperti yang terjadi di Terjadi baru-baru ini di Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi, pada Selasa (31/5/2022) lalu.

Karena nekat melawan arus, pemotor tewas tertabrak truk tronton.

Baca Juga: Angkut Barang Banyak dan Besar di Motor, Bahayanya Bisa Berlipat-Lipat

Kabar insiden kecelakaan tersebut dibenarkan oleh Kasat Lantas Polres Metro Bekasi Kompol Arga Dija Putra.