Pencuri Belasan Motor Ditembak Karena Melawan Polisi Pakai Sajam

By Ilham Ega Safari, Rabu, 1 Juni 2022 | 10:20 WIB

ilustrasi pencurian motor

GridMotor.id - Seorang pencuri belasan motor ditembak petugas kepolisian Polres Rejang Lebong karena memberi perlawanan.

Polisi terpaksa menindak tegas pelaku karena melawan saat akan proses penangkapan.

Pelaku itu menyerang polisi dengan menggunakan senjata tajam (sajam) jenis pisau.

Namun, polisi berhasil lebih dulu melumpuhkan pelaku pencuri belasan motor itu.

Pelaku pencuri belasan motor yang ditembak timah panas polisi berinisial AJ (32).

Penangkapan itu berlokasi di Jalan Lintas Curup-Lubuklinggau, Kabupaten Rejang Lebong, Bengkulu.

Waktu penangkapan pelaku pada Kamis (26/5/2022) lalu.

Kasat Reskrim Polres Renjang Lebong AKP Sampson S. Hutapea memberikan keterangan dalam pers yang digelar Senin (30/5/2022).

Baca Juga: Pencuri di Sungailiat Hanya Modal Kunci T Untuk Gasak Banyak Sepeda Motor

Sampson mengatakan jika AJ merupakan spesialis pencuri belasan sepeda motor.