Gara-Gara Minyak Goreng, 40 Motor Ambruk di Depan Pasar Cipete, Kok Bisa?

By Albi Arangga, Kamis, 12 Mei 2022 | 23:00 WIB

Sekitar 40 motor tergelincir dan ambruk lantaran ada tumpah minyak di jalan depan Pasar Cipete, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan (12/5/2022).

Tumpahan minyak goreng itu berasal dari mobil APV yang digunakan untuk berbelanja di Pasar Cipete.

Mobil tersebut hendak menuju Jalan Panglima Polim, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

"Mobil itu dari pasar habis belanja. Ada dua jeriken yang ukuran 25,5 kilo. Ada dua, berarti sekitar 50 kilo. Tumpah di dalam mobil lalu berceceran ke jalan," ucap Sunaryo.

Sunaryo mengatakan, saat ini mobil APV dan pengemudinya telah diamankan ke Polsek Kebayoran Baru untuk dimintai keterangan.

"Kalau dilihat dari mobil sepertinya dia pedagang. Untuk mobilnya tadi sudah dibawa ke Polsek," ucap Sunaryo.

Buat yang penasaran dengan videonya bisa lihat di bawah ini.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh JAKARTA INFO (@jktinfo)

Artikel ini sebagian tayang di Kompas.com dengan judul "Minyak Goreng Tumpah di Depan Pasar Cipete Jaksel, 40 Motor Tergelincir"