Update Pembangunan Sirkuit Formula E Jakarta 2022 di Ancol, Bisa Buat Balapan Motor?

By Albi Arangga, Minggu, 6 Maret 2022 | 20:33 WIB

Proses pembangunan Sirkuit Ancol sebagai venue Formula E Jakarta 2022.

Gridmotor.id - Kabar terkini terkait dengan perkembangan pembangunan sirkuit Formula E Jakarta 2022 di Ancol.

Adapun saat ini progress pembangunan sirkuit Formula E Jakarta 2022 sudah mencapai 52 persen.

Hal tersebut disampaikan langsung oleh Infrastructure Team Jakpro, Christopher Handino.

Seluruh lahan yang menjadi lintasan sirkuit telah ditimbun oleh kerikil.

Landasan kerikil tersebut nantinya akan diaspal.

Selain itu ada lahan paddock seluas 150 meter persegi dengan pondasi beton juga sudah selesai.

Meski begitu masih ada beberapa perapian pada sistem drainasenya dan menyelesaikan jalur pit lane.

Penampakan pembangunan Sirkuit Ancol.

"Saat ini semuanya sudah mencapai lapisan Base B yang terdiri dari kumpulan kerikil padat di semua bagian," ujar Christopher pada Jumat (4/3/2022) kemarin.

Baca Juga: Anggota DPRD Ini Sebut Sirkuit Formula E Ancol Bekas Lumpur Limbah dan Sampah, Pesimis Jadi Tepat Waktu