Pemudik Motor Arus Balik Lewat Karawang, Siap-siap Tes Antigen

By Ardhana Adwitiya, Minggu, 16 Mei 2021 | 19:00 WIB

Ilustrasi mudik. Pemudik motor arus balik lewat Karawang, siap-siap test antigen.

GridMotor.id - Pemudik motor arus balik mudik ke Jakarta lewat Karawang, siap-siap test antigen.

Meski berlaku larangan mudik Lebaran 2021, ada ribuan pemotor yang nekat mudik ke kampung halaman.

Memasuki H+3 Lebaran 2021, diprediksi puncak arus balik terjadi hari ini, Minggu (16/5/2021).

Untuk menghadapi arus balik pemudik, Kementerian Perhubungan mempersiapkan beberapa pos penyekatan.

Baca Juga: Awas, Selama Larangan Mudik Sanksi Putar Balik Lanjut Sampai Tanggal Segini

Baca Juga: Wow, 400 Ribu Calon Pemudik Diputar Balik Polisi di Hari Lebaran Kedua

Selain itu, Kemenhub menyiapkan tes antigen gratis buat pemudik motor yang belum memiliki bukti bebas Covid-19.

Posko tes antigen gratis ini berada di Balonggandu, Karawang, Jawa Barat.

Direktur Jenderal Perhubungan Darat, Budi Setiyadi mengungkapkan tujuan diperketatnya posko ini untuk mengawal pergerakan masyarakat yang akan melakukan perjalanan lintas wilayah.

“Sesuai arahan Bapak Menteri Perhubungan hari ini kami memperketat pergerakan masyarakat yang akan kembali ke Jakarta," kata Dirjen Budi dikutip dari Tribunnews.com, Sabtu (15/5/2021).