Viral Debt Collector Pukul Pemotor di Pulo Gadung, Lawan Pakai Cara Ini

By Erwan Hartawan, Sabtu, 13 Maret 2021 | 14:04 WIB

Ilustrasi debt collector pukul pemotor

Gridmotor.id - Viral debt collector pukul pemotor di Pulo Gadung, Jakarta Timur.

Aksi debt collector kian meresahkan masyarakat.

Seperti yang baru-baru ini viral.

Video itu diunggah akun Instagram @warung_jurnalis.

Baca Juga: Viral Debt Collector Aniaya dan Tarik Paksa Motor di Pulo Gadung

Baca Juga: Debt Collector Sok Jagoan Langsung Lemes Dilawan 2 Jurus Ini

Dalam video yang diambil dari rekaman kamera CCTV, tampak dua orang debt collector berbincang dengan pengendara motor yang mereka berhentikan.

Bahkan, salah satu debt collector memukul pemotor tersebut.

"Diduga mata elang atau debt collector aniaya pengendara motor," tulis pemilik akun Instagram @warung_jurnalis.

"Pengendara motor jadi korban penganiayaan di Jalan Jatinegara Kaum, Pulogadung, Jakarta Timur, Selasa (9/3/2021). Korban dianiaya oleh dua pria berawakan kekar."