Bekasi Geger, Banjir Bikin Honda BeAT dan Motor Lain Keok, Ini Videonya

By Galih Setiadi, Sabtu, 20 Februari 2021 | 15:20 WIB

Bekasi heboh, banjir bikin Honda BeAT dan motor lain keok alias mogok.

Gridmotor.id - Heboh banjir Bekasi bikin Honda BeAT dan motor lainnya keok.

Hujan deras bikin beberapa daerah terendam banjir, Sabtu (20/2/2021).

Selain Jakarta, beberapa titik di Bekasi juga ikut terendam banjir.

Sampai-sampai bikin beberapa motor keok alias mogok dibuatnya.

Baca Juga: Banyak Motor Terendam Banjir, Mekanik Ini Galau Mau Sedekah Atau Cari Nafkah

Baca Juga: Viral Video Truk Terobos Banjir, Mobil dan Motor Oleng Terdorong Air

Seperti banjir yang menggenang Kawasan PT. DMC Teknologi, Cikarang, Bekasi, Jawa Barat.

Selain itu, banjir juga melanda di Kawasan Gobel, Cibitung, Bekasi.

Kejadiannya berlangsung hari ini, Sabtu (20/2/2021).

Momen banjir itu akhirnya diabadikan oleh beberapa warga.

Baca Juga: Duh Proyek Sirkuit MotoGP Indonesia Terendam Banjir, Begini Kondisinya

Seperti video banjir yang diupload di YouTube Putra gansa.

Terlihat beberapa motor yang dipakai karyawan pabrik terendam banjir hampir setengahnya.

Mulai dari Honda BeAT, PCX, dan beberapa motor lainnya ikut tergenang banjir.

Ketinggian banjir di Kawasan Gobel sekitar paha orang dewasa.

Baca Juga: Video Banjir Kota Malang, Pemotor Nyaris Hanyut Ratusan Rumah Terendam

Rata-rata ketinggian banjir hampir sampai jok motor.

Akhirnya pengendara motor itu ramai-ramai menuntun motornya.

Lebih jelasnya, brother tonton video di bawah ini:

Selain di Gobel, banjir lebih parah rupanya sampai ketinggian dada orang dewasa.

Baca Juga: Bukti Motor Listrik Gesits Tangguh, Terobos Banjir Tanpa Kendala

Videonya diunggah akun YouTube pentingdemen, Sabtu (20/2/2021).

Dari video itu, dua karyawan berjuang berjalan di genangan banjir.

Sambil berteriak, keduanya mencoba berjalan supaya selamat dari banjir.

Simak videonya di bawah ini: