Video Banjir Kota Malang, Pemotor Nyaris Hanyut Ratusan Rumah Terendam

By Galih Setiadi, Jumat, 22 Januari 2021 | 14:28 WIB

Video banjir Kota Malang, pemotor nyaris hanyut rumah banyak yang terendam.

Gridmotor.id - Video banjir deras di Kota Malang, pemotor nyaris hanyut hingga ratusan rumah terendam.

Seenggaknya banjir merendam 4 kecamatan di Kota Malang, Senin (18/1/2021) sekitar pukul 17.00 WIB.

Mulai dari Kecamatan Klojen, Kecamatan Sukun, Kecamatan Lowokwaru, hingga Kecamatan Kedungkandang terendam banjir .

Akibatnya ratusan rumah terendam, bahkan banyak pengendara motor nyaris terbawa arus banjir.

Baca Juga: Viral Pemotor Terobos Banjir di Sumedang, Endingnya Bikin Kasihan

Baca Juga: Viral Video Pemotor Nekat Terobos Banjir Besar, Endingnya Bikin Ngeri

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Malang mencatat tinggi banjir mencapai 20 sampai 50 cm.

Diektahui, satu orang hilang dan 2 keluarga harus mengungsi ke rumah kerabat.

Banjir juga merendam sekitar 260 rumah dan menghanyutkan 2 unit sepeda motor.

BPBD Kota Malang masih mendata kerugian lain yang timbul karena banjir ini.

Saat ini banjir sudah mulai surut.

Baca Juga: Derasnya Banjir di Bandung, Video Mobil Terseret Sampai Tabrak Motor