Awalnya Diajak Ngopi, Pemotor Yamaha Jupiter Dipukul Sampai Bonyok

By Ardhana Adwitiya, Kamis, 24 Desember 2020 | 17:15 WIB

Ilustrasi begal motor. Awalnya diajak ngopi, pemotor Yamaha Jupiter dipukul hingga bonyok.

GridMotor.id - Awalnya diajak ngopi, pemotor Yamaha Jupiter dipukul sampai bonyok oleh begal di Tuban, Jawa Timur.

Kalau diajak ketemu dengan orang tak dikenal, pemotor harus tetap waspada.

Biasanya pelaku aksi kriminal suka memanjakan korbannya terlebih dahulu.

Saat korban mulai lengah, barulah pelaku beraksi, bisa jadi pencurian motor sampai begal.

Baca Juga: Gorontalo Mencekam, Dua Pemotor Tewas Terlindas Kendaraan Berat Gara-gara Mesinnya Mati dan Berjalan Mundur

Baca Juga: Gubrak! Video Honda BeAT dan Yamaha Jupiter Mendadak Kepleset, Ternyata Ini Penyebabnya

Hal tersebut menimpa Saminto (36), warga Desa Kembangbilo, Kecamatan Kota Tuban.

Saminto ditemukan bonyok babak belur di jalan lingkar selatan atau ring road Tuban.

Kejadian tersebut tepatnya terjadi di Desa Bogorejo, Kecamatan Merakurak, Tuban, Jawa Timur.

Kejadiannya hari Senin (21/12/2020) pukul 00.30 WIB.

Baca Juga: Warno Tergeletak di Aspal Gak Bernyawa, Yamaha Jupiter MX Hancur Beradu Kuat Lawan Truk, Warga Berhamburan

Dikutip dari Surya.co.id, Saminto merupakan korban pencurian dengan kekerasan atau bisa dibilang begal.

"Kita menerima laporan tersebut pencurian dengan kekerasan, korban Saminto," kata Kasat Reskrim Polres Tuban, AKP Yoan Septi Hendri, Rabu (23/12/2020).

Ia menjelaskan, berdasarkan kronologi dari pelapor (bukan korban, red), saat itu korban diajak ngopi oleh para pelaku.

Lalu saat pulang, di lokasi kejadian korban lalu dipukul hingga mengalami luka di kepala dan muka.

Baca Juga: Simak Bro, Ini Deretan Motor-motor Bekas Yang Jadi Favorit di Balap Liar

Kemudian, para pelaku membawa motor Yamaha Jupiter milik korban.

Diketahui korban menyimpan KTP, SIM serta uang tunai di bawah jok Yamaha Jupiter.

Akhirnya, korban dibawa ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan medis.

"Untuk pelaku ini teman atau orang lain kita belum tahu, karena korban belum bisa dimintai keterangan masih dirawat di RSUD dr Koesma Tuban," ujarnya.

Baca Juga: Makjleb, Pernah Ditolak dan Dihina Oleh Wanita Karena Bawa Motor Yamaha Jupiter MX, Kini Rico Huang Naik Ferrari

"Saat ini kasus sedang kita selidiki, ditunggu perkembangannya," pungkasnya.

Artikel ini telah tayang di surya.co.id dengan judul Pria di Tuban Jadi Korban Begal di JLS, Dihajar Ramai-ramai, Motor Jupiternya lalu Dibawa Kabur