Baca Juga: Wuih, Ramai di Balap Liar Pakai Tangki Bensin dari Fiber, Apa Saja Keunggulannya?
“Berdasarkan penugasan dari Pemerintah, saat ini Pertamina masih menyalurkan dan menyediakan Premium. Untuk itu masyarakat tidak perlu khawatir,” ungkapnya.
Selain promo Pertalite harga khusus, Pertamina juga memberikan promo spesial bagi konsumen berupa cashback Rp 250 per liter untuk transaksi pembelian Pertamax dengan aplikasi MyPertamina.
Eko menuturkan, pihaknya menggelar promo menarik berupa cashback Rp 250 per liter untuk setiap transaksi pembelian BBM jenis Pertamax sebagai bentuk apresiasi Pertamina pada konsumen pengguna MyPertamina.
Promo berlaku di SPBU Pertamina yang sudah terkoneksi dengan aplikasi MyPertamina di seluruh Indonesia.
Baca Juga: Asyik, Bensin Pertalite Turun Harga Setara Premium, Tapi Cuma di 38 SPBU Pertamina
Dia mengatakan, Pertamina terus berupaya memberikan pelayanan terbaik pagi konsumen.
Baik dari sisi kualitas bahan bakar dan LPG, serta kemudahan dan keuntungan menarik dalam bertransaksi.
"Pastikan SPBU mengikuti program MyPertamina ini melalui laman situs resmi MyPertamina, dimana kini MyPertamina telah dapat dipakai di lebih dari 1.400 SPBU, atau 96 persen dari total SPBU Pertamina di Propinsi Banten,” ujar Eko.
Sebelumnya, Pemerintah menyebut ada rencana penghapusan BBM jenis Premium.