Pelaku Dijamin Gak Bisa Tidur, Polisi Ancam 6 ABG yang Gak Mau Bayar Setelah Isi Bensin Terancam 20 Tahun Penjara

By Fadhliansyah, Senin, 20 Juli 2020 | 10:50 WIB

Menurut Kapolsek, membawa senjata tajam yang dilakukan oleh sekelompok remaja itu sudah termasuk melanggar undang-undang darurat.

Gridmotor.id - Pelaku 6 orang ABG dijamin gak bisa tidur karena sedang dicari polisi.

6 orang ABG itu diketahui melakukan aksi kriminalitas di SPBU Ngaliyan, Semarang, Jawa Tengah.

Mereka mengisi bensin motor di SPBU tersebut lalu melarikan diri tanpa membayar.

Dan saat ditagih malah menghunuskan senjata tajam.

Baca Juga: Brutal! 6 ABG Diduga Begal Gak Mau Bayar Setelah Isi Bensin, Pas Diuber Pemotor Malah Pamerin Pedang

Baca Juga: Virus Corona Tertawa, Masih Pandemi Ratusan Pemotor Rela Macet-macetan Ingin Wisata Ke Tempat Ini, Salah Siapa?

Kejadian itu ditanggapi oleh Kapolsek Ngaliyan Polrestabes AKP R Justinus.

Dia menilai aksi itu sudah tidak dapat ditolerir lantaran membawa senjata tajam.

"Kalau bensin tidak membayar itu tindak pidana ringan, kami lebih menyoroti bawa senjata tajamnya itu," paparnya kepada Tribunjateng.com.

Menurut Kapolsek, membawa senjata tajam yang dilakukan oleh sekelompok remaja itu sudah termasuk melanggar undang-undang darurat.

Baca Juga: Dendam Ditolak Isi Bensin Pakai Botol, Pria Ini Lepas Ular Kobra ke Kantor SPBU, Petugasnya Kok Cuek AJa Sih?