Merinding Panas Dingin Lihat Yamaha Mio Modif Pasang Mesin Ninja 250, CVT Dirombak Total Ganti Rantai

By Adi Wira Bhre Anggono,Ahmad Ridho, Minggu, 19 Juli 2020 | 09:25 WIB

Merinding panas dingin lihat Yamaha Mio modif pasang mesin Ninja 250, CVT dirombak total ganti rantai.

GridMotor.id - Merinding panas dingin lihat Yamaha Mio modif pasang mesin Ninja 250, CVT dirombak total ganti rantai.

Modifikasi di Indonesia sah-sah saja, bahkan yang paling ekstrim sekalipun.

Bukan cuma motor bebek diubah total jadi motor sport atau trail.

Tapi pemasangan mesin yang berbeda di motor juga sudah beberapa kali dilakukan modifikator.

Baca Juga: Banyumas Geger, Gadaikan Motor Yamaha Mio Milik Temannya, Seorang Ibu Rumah Tangga Ditangkap Polisi

Baca Juga: Auto Ngakak, Pemotor Ini Mendadak Tabrak Meja Kasir Restoran Sampai Terjatuh, Netizen: Sakit Gak Seberapa, Tapi Malunya Itu

Sama seperti Yamaha Mio yang satu ini, nampak gagah dan ditakuti lawannya karena pakai mesin Kawasaki Ninja 250.

Melihat Yamaha Mio Sporty yang satu ini pasti langsung tercuri perhatian ke bagian dek tengah.

Selain itu bagian belakangnya juga jadi terlihat ringkas gara-gara sudah tak ada lagi CVT yang biasa ada di motor matik.

Ditambah lagi adanya swingarm yang ditemani sokbreker ganda ala motor bebek.

Baca Juga: Baik Sekali, Sering Dibully Karena Naik Yamaha Mio Smile 'Butut', Cewek Ini Dapat Restorasi Gratis dari Perwakilan Komunitas

Mengutip dari akun YouTube @Nofrizal, mesin asli bawaan Yamaha Mio berkapasitas 110 cc ini ternyata sudah dipensiunkan.

Sebagai gantinya tak main-main, dek tengah yang harusnya melompong kini sudah menggendong mesin Kawasaki Ninja 250!

Proses modifikasi Yamaha Mio bermesin Kawasaki Ninja 250.

Tak salah lagi, area dek tengah menjadi lokasi braket menempelnya mesin dua silinder milik Kawasaki Ninja 250.

Dalam video yang diunggah tampak bagaimana rumitnya proses modifikasi yang tergolong ekstrem ini.

Baca Juga: Harta Karun Nih, Bertahun-tahun Gak Pernah Kesentuh Kehidupan Dealer Ini Ternyata Masih Punya Stok Motor Lawas, Kondisi Plastikan Mau Beli Bro?

Awalnya seluruh panel bodi dilucuti hingga bersisa sasis asli Yamaha Mio yang dipertahankan untuk menggendong mesin Ninja 250.

Tak bisa standar, sasis dirombak sedemikian rupa dan paling kentara penambahan besi pipa U di bawah engsel jok tengah sebagai penguat sekaligus penopang mesin besar tersebut.

Sebagai penggerak, tetap mengandalkan gear bawaan mesin Ninja 250 yang sedikit disulap agar bisa menerobos ke roda belakang.

Korbannya, sebagian bodi samping kiri dicoak untuk memperlancar rantai agar bisa menarik roda belakang.

Baca Juga: Dijual Rp 19 Jutaan, Ingat Yamaha Mio Smile? Jangan Kira Sudah Gak Ada, Rupanya Motor Ini Masih Diproduksi dan Dijual Baru Bro

Yamaha Mio bermesin Kawasaki Ninja 250

Karena matik rasa motor sport, tak lupa modifikator menambahkan tuas persneling underbone yang dilas pada sasis bawah.

Tak lupa master rem dan tuas rem injak di sisi kanan juga menempel di sasis bawah.

Dari semua modifikasi yang dilakukan, ajaibnya bodi asli Yamaha Mio masih bisa terpasang dengan rapi.

Serta material yang dipakai hanya dari besi-besi bekas dan tergolong sederhana.

Baca Juga: Bahaya Banget, Pemotor Yamaha Mio Paksa Angkut Es Batu Berukuran Besar, Netizen: Menjemput Rezeki atau Maut Nih?

Untuk lebih jelasnya, bisa simak videonya di bawah ini yang pasti bikin geleng-geleng kepala karena alat dan material yang dipakai cukup sederhana dan bengkel biasa.

Simak videonya di bawah ini: