Gak Tega! Kumpulan Kuburan Motor Diberbagai Daerah, Mulai Dari Motor Bebek Hingga Motor 2-Tak Legendaris Yang Punya Harga Selangit

By M Aziz Atthoriq, Rabu, 8 Juli 2020 | 17:45 WIB

Kumpulan kuburan motor

Gridmotor.id- Gak tega liatnya, kumpulan kuburan motor diberbagai daerah, motor bebek hingga motor 2-tak legendaris.

Kalo mendengar kata 'kuburan' apasih yang langsung terbayang?

Pasti sebelum terbayang bulu kuduk saja langsung joged goyang-goyang.

Memang kata kuburan identik dengan tempat peristirahatan terakhir jasad manusia setelah meninggal.

Baca Juga: Motor 2-Tak Never Dies! Hobi Gak Kenal Usia, Yamaha RX-King Disetting Joki Buat Balap, Lawan Malah Permisi LIat Jokinya

Baca Juga: Khusus Edisi Indonesia, Honda CBR250RR Versi 2-Tak, Negara Lain Dijamin Langsung Ngiri, Bikers Mau Beli?

Banyak pula mitos dan cerita orang berbau mistis yang dikaitkan dengan keberadaan kuburan.

Namun rupanya kuburan tidak hanya untuk jasad manusia saja rupanya bro.

Bikers percaya gak kalau ada kuburan yang isinya puluhan bahkan ratusan motor?

Motor yang ada dalam kuburan tersebut beragam, mulai dari motor bebek, matic, sport hingga motor 2-tak legendaris.

Baca Juga: Gila! Kakak Beradik Boyong Motor 2-Tak Lawas Honda, Harganya Bisa Buat Nebus Yamaha NMAX 6 Biji

Bahkan baru-baru ini ditemukan sebuah tempat yang dijadikan kuburan motor legendaris yang harganya selangit bro.

Penasaran? Yuk simak kumpulan kuburan motor yang sudah Gridmotor.id rangkum.

1. Kuburan motor 'Teluk Pucung' yang terletak di Bekasi Utara.

Puluhan motor terkubur di Teluk Pucung, Bekasi Utara

Kuburan motor yang terletak di Bekasi Utara ini sebenarnya adalah tempat penampungan motor sitaan atau bekas lakalantas.

Berbagai macam tipe dan jenis motor teronggok tak bertuan di tempat penampungan motor yang malah terlihat seperti kuburan ini.

Seperti Yamaha Mio, Honda BeAT, Suzuki Satria, CBR 250, Ninja 250, Honda CB, Smash, Rx-King, Vixion, Mega Pro dan masih banyak lagi.

Puluhan motor sudah rusak,kotor dan malah tidak terlihat karena tertutup oleh tanaman liar.

Baca Juga: Geger Foto Makam yang Ada di Pinggir Jalan Sebaris dengan Motor Parkir, Lurah Langsung Komentar

Bahkan sudah tak terlihat bentuk motornya bro

“Ini semua barang mobil maupun motor yang ada di sini bekas kecelakaan atau pelanggaran lalu lintas. Mulai yang rusak berat sampai yang rusak ringan ada," kata Kang Udin selaku penjaga lahan.

Malahan menurut kabar yang beredar, kejadian-kejadian tak masuk akal kerap terjadi di kuburan motor Teluk Pucung ini.

"Waktu tengah malam suka ada yang ketok-ketok pintu dan ada suara orang jalan gitu. Bahkan dulu pernah ada salah satu motor tiba-tiba klaksonnya bunyi padahal sudah sepi," cerita Kang Udin.

Entah apa alasan pemilk motor tidak mengambil motor yang disita oleh pihak kepolisian ini, padahal cukup bawa STNK dan BPKB asli motor bisa dibawa pulang.

Baca Juga: Teluk Pucung Mendadak Angker, Puluhan Motor dan Mobil Rusak di Samping Kuburan, Klakson Sering Bunyi Tengah Malam

2. Kuburan berbagai macam motor 2-tak legendaris di sebuah gudang tua.

Puluhan varian Honda NSR terbengkalai di sebuah gudang tua

Bikers pasti denger nih baru-baru ini ada sebuah motor 2-tak tua yang laku hingga Rp 200 juta.

Yap, motor itu adalah Honda NSR-SP yang dibeli oleh kakak beradik asal Bandung, Jawa Barat.

Nah jika bikers bandingankan dengan motor 2-tak legendaris yang ada di gudang ini, pasti ngilu liatnya.

Puluhan motor 2-tak legendaris ini belasan tahun tak tersentuh malah cenderung terbengkalai begitu saja.

Beberapa motor bahkan mulai terlihat rusak, kotor hingga bagian yang mulai hilang.

Baca Juga: Pecinta 2Tak Harus Liat, Kawasaki Ninja 2-Tak Bukan Cuma Terkenal Kencang, Tapi Juga Segar Dan Nikmat, Loh Apanya ya?

Terlihat beberapa Honda NSR berbagai tipe dalam gudang tua ini, mulai dari NSR-R, NSR-RR hingga NSR-SP yang harga bisa ratusan juta.

Waduh..ampun jadi penasaran siapa sih pemilik gudang tua ini? Kok tega menelantarkan motor-motor idaman seperti ini.

Usut punya usut ternyata gudang ini terletak di negara yang identik berlambang Gajah, yaitu Thailand.

Wah coba aja deket ya bro, berebut deh gotong Honda NSR-SP yang sekarang bak harta karun nyata.

Baca Juga: Siapa Sangka, Terkenal Kalem Berwibawa Mantan Presiden SBY Ternyata Punya Koleksi Motor Raja Balap 2-tak 1990-an

3. Kuburan motor yang sengaja dikubur dibelakang rumah tua yang terbakar.

Vespa PX sengaja dikubur pemiliknya selama belasan tahun

Waduh ko agak aneh ya kuburan motor yang sengaja dikubur, gimana ceritanya.

Ini nyata bro, dikutip dari Instagram @yoga.wirahadi ia menemukan sebuah motor 2-tak legendaris disebuah halaman rumah tua.

Tak tanggung-tanggung, rumah yang terletak didaerah Jakarta Pusat tersebut sudah hangus terbakar bro.

Motor yang ia temukan berjenis Vespa P 150 X atau biasa disebut Vespa PX.

Bak ahli forensik, ia dan beberapa orang lainnya sibuk menggali tanah dan mengobservasi Vespa tersebut dengan masker dan sarung tangan.

Baca Juga: Di Sini Motor Idaman Anak Muda, Puluhan Honda NSR-SP Ini Rusak dan Berdebu di Gudang Tua, Miris Lihatnya

Setelah beberapa saat, akhirnya terlihat siluet ikonik dari Vespa PX yang sudah terkubur.

Menurut informasi yang dituliskan pemilik akun tersebut, Vespa ini sengaja dikubur oleh pemiliknya.
 
Pemilik Vespa ini tak ingin anak-anaknya mengendarai motor sebelum waktunya.
 
Bukan hanya itu, Vespa PX ini sebagai peninggalan bersejarah dari Alm. suami pemilik motor ini.
 
Baca Juga: Pecinta 2 Tak Nangis Liatnya! Harta Karun Nih Puluhan Motor 2 Tak Legendaris Terbengkalai di Gudang dan Siapa yang Mau Silakan Ambil 1?
 
Belasan tahun terkubur, beruntung pemilik motor ingat bahwa ada Vespa bersejarah terkubur dibelakang rumah yang sudah hangus terbakar.
 
Saat ditemukan motor ini sudah tertutup tanaman,meski BPKB hangus terbakar lucunya STNK motor ini masih bagus seperti STNK motor dari dealer.
 
Sekarang Vespa PX ini sedang dalam proses restorasi untuk bangun dari tidur panjangnya.