Suara Klakson Makin Teriak Caranya Pasang Relay, Begini Triknya

By Aong,Muhammad Farhan, Sabtu, 27 Juni 2020 | 10:00 WIB

Pasang klasok aftermarket dibarengi relay agar suaranya keras

MOTOR Plus-online.com - Banyak yang ganti klakson agar suaranya bisa teriak keras.

Namun setelah ganti klakson aftermarker suaranya jadi redup alias sember mberrr..

Nah, agar pasang klakson aftermarket makin teriak keras tooooonnnn harus dibarengi pemasangan relay.

Dengan pasang relay, setrum atau arus positif untuk klakson diambil langsung dari aki.

Baca Juga: Hanya Motor Honda Yang Posisi Tombol Klaksonnya Beda, Ini Alasannya

Baca Juga: Teluk Pucung Mendadak Angker, Puluhan Motor dan Mobil Rusak di Samping Kuburan, Klakson Sering Bunyi Tengah Malam

Kalau setrum atau arus positif langsung dari aki belum terbagi untuk kelistrikan lain.

Sehingga daya untuk menyuplai klakson jadi besar dan menghasilkan suara yang keras.    

“Spesifikasi relay yang dipakai adalah 12 volt dan 30-40 ampere, bisa model kaki 4 atau 5 tergantung jenis soket dan kebutuhannya,” jelas Topik, bengkel spesialis kelistrikan Barokah Service di Jagakarsa, Jakarta Selatan.

Agar hasilnya maksimal, pasang klakson aftermarket dan tambahan relay ini perlu didukung dengan perkabelan yang sesuai.

Baca Juga: Teluk Pucung Mendadak Angker, Puluhan Motor dan Mobil Rusak di Samping Kuburan, Klakson Sering Bunyi Tengah Malam

Sebab jenis atau kualitas kabel dapat menentukan hasil akhir perangkat kelistrikan dan keawetannya saat dipakai.