Pendapatan Anjlok Selama PSBB, Driver Ojol Ini Pengin Bisa Angkut Penumpang Lagi Saat Fase New Normal

By Fadhliansyah, Senin, 1 Juni 2020 | 10:47 WIB

Pendapatannya Menurun Drastis, Driver Ojol Ini Mencurahkan Keinginannya Untuk Bisa Angkut Penumpang Saat New Normal

Gridmotor.id - Seorang driver ojek online (ojol) mencurahkan keinginannya jelang fase new normal nanti.

Driver ojol yang saat ditemui tengah mengantar pesanan makanan di saat cuaca gerimis ini bernama Syamsul.

"Hujan-hujanan iya. Karena orderan kalau mau dibilang ya untung-untungan. Karena sekarang semua serba dibatasi. Jadi hanya berharap dari (orderan) food, pengantaran barang pun tidak dapat-dapat (orderan)," ujar Syamsul, dikutip dari Tribun Jakarta.

Seperti diketahui, saat masa-masa Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB), Syamsul dan para driver ojol lainnya dilarang untuk mengangkut penumpang.

Baca Juga: Apes Banget, Driver Ojek Online Motornya Raib Setelah HP Ketinggalan di Warung

Baca Juga: Miris, Maling Berhasil Sikat Motor Milik Driver Ojol, Modusnya Pura-pura Jadi Customer

Dalam sehari penuh, ia hanya mendapat uang sekitar Rp 60 ribu hingga Rp 80ribuan.

Itupun dirasa tak cukup untuk membiayai kehidupan dua orang anak, istri, dan juga kontrakan.

Belum lagi, tanggungan uang pulsa tambahan demi tugas sekolah anak yang kini dilakukan secara virtual.

"Bekerja keluar pagi jam 7, kadang sampai jam 12 malam. Hasilnya hanya 6 sampai 7 orderan. Paling banyak, 1 orderan dapatnya Rp 11 ribu. Waktu keadaan normal, kerja fulltime kurang lebih bisa dapat Rp 200 ribu sehari," ungkap dia.

Baca Juga: Pedih Bro, Kisah Seorang Driver Ojek Online Harus Membawa Anaknya Bekerja Cari Orderan Hingga Larut Malam