Waspada Penjagaan Ketat Arus Balik Bukan Hanya di Pantura di Jalur Selatan Polisi Gelar Razia

By Aong, Rabu, 27 Mei 2020 | 19:30 WIB

Razia dilakukan di cek point oleh petugas kepada pengguna jalan yang melintas di Jl. Cipatujah

Baca Juga: Bikin Geger, Himbauan Larangan Mudik Ala Satlantas Polres Metro Depok Malah Dihujat Netizen, Kok Bisa Sih?

"Kami memastikan bahwa di dalam kendaraan mesti menerapkan physical distancing atau jaga jarak serta memakai masker," kata Qomarudin.

Petugas juga memeriksa suhu pengendara dan penumpang.

Sejauh ini tidak menemukan adanya yang melintas bersuhu lebih dari 37 derajat celcius.

Qomarudin menambahkan, pihaknya sudah rutin melakukan pemeriksaan di perbatasan.

Baca Juga: Virus Corona Dijamin Ketawa, Mudik Lebaran 2020 Dilarang, Ratusan Orang Terciduk Padati Pelabuhan Ini bro

Itu untuk antisipasi pemudik maupun arus balik yang mencuri-curi jalan negara pantai selatan dari Ujung Kulon sampai Pangandaran.

Jadi pemudik akan terjaga dan tidak bisa sembarangan melewati jalan pantai utara dan selatan tanpa protokol covid-19. 

Artikel ini telah tayang di tribunjabar.id dengan judul Antisipasi Pemudik Lintasi Jalur Selatan, Polisi Gelar Razia di Cipatujah Tasikmalaya.

Baca Juga: Kalau Naik Motor Juga Pasti Disuruh Putar Balik, Pria Ini Nekat Mudik Jalan Kaki Jakarta-Solo