Gawat, Inden Yamaha NMAX Makin Molor Imbas Yamaha Stop Produksi Sementara? Ini Penjelasan Yamaha

By Muhammad Rizqi Pradana,Galih Setiadi, Sabtu, 4 April 2020 | 10:47 WIB

Ilustrasi stok Yamaha NMAX di dealer resmi.

MOTOR Plus-online.com - Waduh, Yamaha berhenti produksi, apa kabar stok dan inden Yamaha NMAX terbaru?

Yup, Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) stop produksi sementara waktu.

Penghentian produksi motor baru yang dilakukan Yamaha imbas dari wabah corona.

Beberapa produksi motor baru pun kena imbasnya, termasuk Yamaha All New NMAX.

Baca Juga: Grup Yamaha NMAX Mendadak Geger, Pemilik Pajang Foto NMAX Kalau Ketemu di Jalan Minta di Tampol: Gue Bukan Om atau Abang!

Baca Juga: Pengendara Yamaha NMAX Jadi Pusat Perhatian di Lampu Merah, Mirip Hulk Gara-gara Motornya Gak Bisa Pelan

Hal ini dibenarkan oleh Public Relation Manager PT YIMM Antonius Widiantoro.

Penutupan pabrik motor baru berlogo garpu tala itu berlangsung selama dua minggu.

"Betul, kami melakukan penghentian produksi untuk sementara mulai dari tanggal 3 April sampai 19 nanti," jelas Anton pada Kamis (2/4/2020).

Lalu, bagaimana dengan stok motor baru hingga proses indennya, termasuk Yamaha NMAX terbaru?

Baca Juga: Menangis Sedih, Rumah Terbakar Yamaha NMAX Kredit Baru Lunas Ikut Meleleh BPKB Juga Baru Diambil

Meskipun akan berpengaruh pada persediaan motor baru yang dapat mereka jual, pria yang akrab disapa Anton itu meyakinkan ketersediaan stok untuk dalam negeri.

"Untuk saat ini stok motor masih aman kok," ungkapnya.

Urusan inden Yamaha All New NMAX, Anton berusaha menjamin.

"Hmm, mudah-mudahan aman," katanya.

Baca Juga: Pilih Yamaha All New NMAX atau Honda PCX 150? Ini Harga Terbaru Motor Matic Yamaha dan Honda Akhir Maret 2020

Ia pun menyarankan mereka yang motornya masih inden untuk bertanya langsung pada dealer tempat mereka memesan motor tersebut.

"(Kurang yakin) karena saya tidak tahu sudah berapa banyak yang inden (motor itu)," jawab Anton.

"Jadi lebih baik konsumen (yang masih inden) menghubungi dealer langsung perihal stok," pungkasnya.