Blitar Membara, Bentrok Suporter Sepak Bola Hanguskan Puluhan Motor, Api Berkobar di Tengah Jalan

By Ahmad Ridho, Kamis, 20 Februari 2020 | 13:51 WIB

Puluhan motor ludes terbakar imbas bentrok suporter sepak bola di Blitar.

GridMotor.id - Terjadi bentrok antar kelompok suporter dalam laga semi final Piala Gubernur Jatim.

Yakni antara Persebaya Surabaya melawan Arema FC yang berlangsung di Stadion Supriyadi, Kota Blitar, Selasa (18/2/2020) sore.

Akibat peristiwa bentrok antar-kelompok suporter terjadi kerusakan pada sejumlah sejumlah kendaraan yakni motor.

Dan jumlah motor yang mengalami rusak akibat bentrok antar-kelompok suporter bertambah.

Baca Juga: Warga Berhamburan, Dua Sepeda Motor Terbakar Setelah Tabrakan di Cimahi, Boncenger Meninggal Dunia

Baca Juga: Bogor Mencekam, Pemotor Kocar-kacir Lihat Dua Kelompok Massa Terlibat Bentrokan, Kayu dan Bambu Berterbangan

Dikutip dari Tribunjatim.com, dari data yang dirilis Polres Blitar Kota, Rabu (19/2/2020), menyebutkan.

Jumlah motor yang rusak berat dan rusak ringan sebanyak 13 unit.

Sekarang, sejumlah motor itu diamankan di Polres Blitar Kota.

"Hasil cek terakhir, dari pemeriksaan baik di TKP maupun koordinasi dengan instansi terkait, total ada 13 unit sepeda motor yang mengalami rusak ringan dan rusak berat akibat insiden kemarin," kata Kapolres Blitar Kota, AKBP Leonard M Sinambela.

Baca Juga: Debt Collector Gak Bisa Tidur Nyenyak Diburu Polisi, Bentrokan Driver Ojol di Rawamangun Berbuntut Panjang

AKBP Leonard M Sinambela mengatakan dari 13 unit sepeda motor itu, sebanyak dua unit terbakar habis.

Dan enam unit terbakar sebagian, serta lima unit tertinggal di lokasi kejadian.

Lima unit motor yang tertinggal di lokasi itu mengalami kerusakan ringan.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Kericuhan diduga antara dua supporter bola di Blitar kemarin.

A post shared by Berita & Fakta Indonesia (@fakta.indo) on

"Sejumlah sepada motor yang rusak ringan dan rusak berat itu dampak kejadian bentrok kelompok suporter di Jl Kapuas," ujar AKBP Leonard M Sinambela.

Baca Juga: Batam Mencekam, Video Bentrokan Driver Ojol Lawan Ojek Pangkalan, Satu Orang Kena Tendangan Kungfu, Polisi Sampai Kewalahan

Dikatakannya, pemilik sepeda motor bisa datang ke Polres Blitar Kota membawa bukti kepemilikan.

Polres Blitar Kota juga sedang koordinasi dengan panitia dari Pemprov Jatim yang akan memberikan ganti kerugian kepada pemilik kendaraan.

"Pemprov sudah menyatakan akan mengganti kerugian atau kerusakan akibat dampak insiden kemarin," katanya.

Untuk korban luka, kataAKBP Leonard M Sinambela, dari data yang diterima polisi ada tiga orang.

Baca Juga: Tegang, Video Bule Terlibat Bentrok dengan Sopir Taksi, Pemotor Sempat Marah-marah

Ketiga korban luka itu pendukung Persebaya dan pendukung Arema.

Sampai sekarang masih ada satu korban yang mengalami patah kaki dirawat di RSUD Mardi Waluyo Kota Blitar.

"Korban patah kaki yang dirawat di Mardi Waluyo simpatisan Arema dari Tulungagung. Sedang korban luka kepala dan sempat dirawat di RS Syuhada Haji berasal dari Surabaya dan sudah pulang dijemput keluarganya. Satu lagi luka ringan ditangani di stadion," katanya.

 

https://jatim.tribunnews.com/2020/02/19/terbaru-ada-13-motor-rusak-ringan-dan-rusak-berat-dampak-bentrok-suporter-di-kota-blitar