Blitar Membara, Bentrok Suporter Sepak Bola Hanguskan Puluhan Motor, Api Berkobar di Tengah Jalan

By Ahmad Ridho, Kamis, 20 Februari 2020 | 13:51 WIB

Puluhan motor ludes terbakar imbas bentrok suporter sepak bola di Blitar.

Baca Juga: Debt Collector Gak Bisa Tidur Nyenyak Diburu Polisi, Bentrokan Driver Ojol di Rawamangun Berbuntut Panjang

AKBP Leonard M Sinambela mengatakan dari 13 unit sepeda motor itu, sebanyak dua unit terbakar habis.

Dan enam unit terbakar sebagian, serta lima unit tertinggal di lokasi kejadian.

Lima unit motor yang tertinggal di lokasi itu mengalami kerusakan ringan.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Kericuhan diduga antara dua supporter bola di Blitar kemarin.

A post shared by Berita & Fakta Indonesia (@fakta.indo) on

"Sejumlah sepada motor yang rusak ringan dan rusak berat itu dampak kejadian bentrok kelompok suporter di Jl Kapuas," ujar AKBP Leonard M Sinambela.

Baca Juga: Batam Mencekam, Video Bentrokan Driver Ojol Lawan Ojek Pangkalan, Satu Orang Kena Tendangan Kungfu, Polisi Sampai Kewalahan

Dikatakannya, pemilik sepeda motor bisa datang ke Polres Blitar Kota membawa bukti kepemilikan.

Polres Blitar Kota juga sedang koordinasi dengan panitia dari Pemprov Jatim yang akan memberikan ganti kerugian kepada pemilik kendaraan.

"Pemprov sudah menyatakan akan mengganti kerugian atau kerusakan akibat dampak insiden kemarin," katanya.

Untuk korban luka, kataAKBP Leonard M Sinambela, dari data yang diterima polisi ada tiga orang.