Mencekam, Video Polisi Adu Jotos Dengan 2 Anggota TNI di Tengah Jalan, Pemotor Gak Berkutik

By Indra Fikri, Rabu, 13 November 2019 | 21:16 WIB

Seorang polisi adu jotos dengan dua anggota TNI di Palembang

Gridmotor.id - Sebuah video sempat viral di media sosial, yang memperlihatkan seorang polisi menggunakan seragam adu jotos dengan 2 pria pakaian sipil.

Video ini diunggah akun Instagram, @palembang_bedesau, Rabu (13/11/2019).

Tampak dua pria yang menggunakan pakaian sipil menghajar anggota polisi di pinggir jalan di kawasan Bliyu, Kelurahan Lawang Kidul, Kecamatan Ilir Timur III, Palembang.

Para pengguna jalan dan pemotor yang ada di lokasi pun terlihat berhenti dan tidak bisa berkutik.

Baca Juga: Miris, Penjambret Mobil Kabur Lewat Busway, Polisi Minta Korban Melapor

Baca Juga: Ramai Komunitas Pengawal Ambulans, Ternyata Begini Loh Tanggapan Pihak Kepolisian

Kabid Humas Polda Sumatera Selatan Kombes Pol Supriadi ketika dikonfirmasi, membenarkan peristiwa itu.

Polisi yang terlibat baku hantam berinisial Bripda NF yang bertugas di Mapolresta Palembang.

Sementara, dua pria yang menggunakan pakaian preman adalah anggota TNI berinsial Serda AN dan Serda BF.

"Kasusnya sudah selesai. Ketiganya sudah bertemu secara kekeluargaan dan berdamai," kata Supriadi, Rabu.

Baca Juga: Menegangkan, Terjadi Duel Seru Antara TNI Melawan Maling Motor Hingga Terkapar

Kejadian itu dilatarbelakangi selisih paham antara Bripda NF dan Serda AN, serta Serda BF ketika berkendara di lokasi kejadian.

Bripda NF tak mengetahui bahwa dua pria tersebut adalah anggota TNI, lantaran menggunakan pakaian preman.

"Ketiganya sempat terlibat cekcok mulut hingga berujung perkelahian. Akan tetapi, masalah ini sudah damai," ujar dia.

Secara terpisah, Kapendam II Sriwijaya Kolonel Inf Djohan Darmawan ketika dikonfirmasi membantah bahwa anggota mereka terlibat adu jotos dengan polisi.

Baca Juga: Nekat, Hisap Sabu Sebelum Beraksi, Dua Maling Bawa Kabur Motor Lewat Markas TNI AL

"Enggak ada yang adu jontos, selisih paham dan sudah baikan," kata Djohan, melalui pesan singkat.

Berikut video lengkapnya:

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 

Min cari info anget. Kejadian di bom baru. Polisi sahbara di keroyok oleh sipil. Sepertinya ada kemungkinan anggota berpakaian sipil. Kejadian sore tadi. Polisinyo masih dulur aku min. Sekarang korbanyo di IGD bom baru. Lum tahu permasalahanya , diduga pelaku pengeroyokan bukan orang sipil . Tapi hanya pas kejadian berbaju sipil . #Palembang_bedesau

Sebuah kiriman dibagikan oleh palembang_bedesau (@palembang_bedesau) pada

 


Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Viral Video 2 Anggota TNI Adu Jotos dengan Polisi di Tengah Jalan"