Mahal Enggak Ya? Jika ACG Starter Motor Honda Rusak Dan Harus Ganti

By Indra GT, Minggu, 18 Agustus 2019 | 13:38 WIB

Bagian dari Alternating Current Generator (ACG) starter sebagai motor listrik

 

Gridmotor.id - Teknologi terbaru yang disematkan pada semua motor matik Honda adalah teknologi ACG (Alternating Current Generator).

Dengan disematkannya teknologi ACG pada motor matik Honda bikin motor terdengar halus ketika di starter pakai electric starter.

Tidak seperti produk Honda yang belum menggunakan teknologi ACG yang mengeluarkan suara 'bletak'.

Dengan menggunakan teknologi ACG motor matik Honda tidak ada suara 'bletak' seperti pada teknologi starter yang lama.

Baca Juga: Apakah Mengkombinasi Berat Roller Skutik, Rollernya Jadi Peyang?

Baca Juga: Sebentar Lagi Pemutihan Di Jakarta Akan Diberlakukan, Tunggu Pengumumannya Bro

Tapi, ternyata kalau sistem ACG Starter rusak, biaya perbaikannya lumayan menguras kantorng lho.

ACG Starter bisa saja rusak karena hal yang sepele.

Contohnya akibat pemakaian aki yang sudah lemah di motor dan tidak segera diganti bisa membuat komponen kelistrikan yang mendukung kerja ACG starter rusak.

Selain elektrik starter yang tidak bisa dipakai atau hanya aktif dalam keadaan tertentu, biasanya diikuti juga dengan muncul kode 52 di motor.