Ternyata Mesin Yamaha YZR-M1 Fabio Quartararo Sama Dengan Valentino Rossi

By Indra GT, Jumat, 9 Agustus 2019 | 23:07 WIB

Duel pembalap paling muda lawan paling veteran di MotoGP 2019, Quartararo versus Rossi, siapa yang terhebat?

Gridmotor.id - Musim MotoGP 2019 performa tim Petronas Yamaha SRT bikin heboh.

Ternyata tim Petronas Yamaha SRT performanya mengalahkan tim pabrikan.

Tim satelit Petronas Yamaha SRT hingga paruh pertama musim MotoGP 2019 sukses mengalahkan tim pabrikan Yamaha Monster Energy.

Fabio Quartararo pembalap tim Petronas Yamaha SRT sudah mengantongi lima pole position dan dua kali podium.

Baca Juga: Pasang Cover Sepatbor Skutik Yamaha NMAX, Tampilan Makin Menawan

Baca Juga: Knalpot Honda ADV150, Power Naik 1,2 Dk Dekati Yamaha NMAX, Bikinan ROB1

Franco Morbidelli di depan Valentino Rossi

Prestasi Fabio Quartararo, dianggap setara bahkan melebihi Valentino Rossi dan Maverick Vinales di tim pabrikan Yamaha.

Andai Fabio Quartararo tidak mengalami masalah teknis di Yamaha YZR-M1 miliknya di MotoGP Spanyol dan juga terjatuh di MotoGP Jerman, prestasinya bisa lebih bagus lagi.

Makanya banyak penggemar MotoGP bertanya, mengapa tim satelit Yamaha bisa lebih baik dibanding tim pabrikan.

Dikutip dari Motorplus-online.com, Lin Jarvis usai MotoGP Belanda menjelaskan soal motor Fabio Quartararo.

Baca Juga: Hanyut Akibat Tsunami Palu Tahun lalu, Senangnya Motornya Ditemukan Kembali

Prinsipal tim Yamaha MotoGP ini mengatakan, kalau Fabio Quartararo pakai Yamaha YZR-M1, yang mirip dengan tiga pembalap Yamaha lainnya.

Namun Lin Jarvis tidak menyebut secara rinci perbedaan YZR-M1 milik Quartararo, dengan tiga pembalap lainnya, termasuk Valentino Rossi.

Sedangkan dari Crash.net, dikatakan bahwa untuk urusan mesin, Yamaha YZR-M1 Quartararo sama dengan motor milik Valentino Rossi, begitu juga dengan sasis.

Namun yang membedakan, mesin YZR-M1 milik Quartararo memiliki limiter rpm yang lebih rendah ketimbang milik Rossi ataupun Vinales dan Morbidelli.

Baca Juga: Ini Alasan Roller Skutik Adventure Honda ADV150 Lebih Berat Dari PCX

Karena statusnya motor tim satelit, batas rpm mesin Quartararo lebih rendah 500-1.000 rpm.

Spek suspensi, baik depan dan belakang serta aero-fairing juga tidak semaju tim pabrikan.

Lin Jarvis sendiri mengatakan, motor Quartararo sudah mengalami upgrade beberapa part.

Anehnya ketika diupgrade mendekati spek full YZR-M1 pabrikan, malah bos tim Petronas Yamaha SRT yang menjadi khawatir.

Baca Juga: Biaya Opersaional Ojek Online Pakai Honda PCX Electric Ternyata Segini

"Apa yang telah dilakukan Fabio sejauh ini adalah sesuatu di luar imajinasi semua orang, terutama tim," kata Dato Razlan Razali, bos Petronas Yamaha SRT.

"Saya tidak ingin mengubah apa yang dinikmati Fabio saat ini. Satu hal yang saya tahu dari Diego (Gubellini), kepala mekaniknya, adalah bahwa Fabio hanya harus menyesuaikan gayanya dengan motor dengan perubahan minimal," lanjutnya.

"Itu juga mengapa saya mempertanyakan, mengapa pembalap pabrikan tidak bisa melakukannya? Spesifikasi motor Fabio lebih rendah dari Frankie (Morbidelli) dan [tim] pabrikan." herannya.

"Saya pikir Fabio pantas untuk memakai motor factory tahun depan," harap Razlan.

Baca Juga: Aturan Ganjil-Genap Motor Tidak Efektif, Ini Alasan Djarot Saiful

"Dan saya tidak bisa membayangkan seperti apa dia nantinya jika dia menggunakan motor factory," tutup Razlan.

Artikel ini telah tayang di MOTOR Plus-online.com dengan judul Terungkap! Bos Petronas Yamaha SRT Khawatir Akan Motor Spek Valentino Rossi