GridMotor.id - Tidak banyak yang tahu, bahwasannya knalpot racing buat motor injeksi dan karburator berbeda.
Hal ini berkaitan dengan rasio kompresi mesin yang berbeda-beda, disini biasanya rasio kompresi mesin injeksi lebih tinggi dibanding karburator.
"Dulu sempet coba di Honda BeAT karbu dengan yang injeksi, meski pakai knalpot racing ukuran sama, suaranya berbeda," sahut Wawan WRC di Depok, Jawa Barat.
Waktu itu Wawan mengetes knalpot M'berrr buatannnya ke Honda BeAT versi karburator dan injeksi.
Baca Juga : Max Biaggi Ikut Komentar soal Kemenangan Ducati di MotoGP Qatar yang Berujung Protes
"Suara M'berrr-nya itu enggak keluar di motor karburator," sahut pria asal Purbalingga ini.
Suara M'berrr biasanya muncul setelah gas ditutup tidak bunyi di motor karbu.
Berdasarkan pengalaman itu Wawan membuat knalpot racing yang berbeda untuk motor karburator.
"Diameter saringan knalpot racing buat motor karburator saya kecilin lagi," ujar Wawan.
"Soalnya menyesuaikan dengan kompresinya juga," sahutnya lagi.