Kerennya Spidometer Yamaha New R25, Mirip Moge Zaman Now Sob!

By Reyhan Firdaus, Jumat, 21 Desember 2018 | 08:01 WIB

Spidometer Yamaha New R25

GridMotor.id - Ternyata selain tampilannya lebih segar, banyak ubahan lain di Yamaha New R25.

Wajar saja, karena PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) menjadikan New R25 sebagai andalannya di kelas "panas", sport fairing 250 cc.

Tercatat suspensi depan berubah jadi upside-down, serta ada ubahan di area kokpitnya.

Mantapnya, area kokpit New R25 sekilas mirip moge Yamaha, yaitu R1 lho!

Baca Juga : Yamaha New R25 2019 Nyaman Buat Harian? Simak Hasil Tes Lengkapnya!

Apalagi bagian segitiga atas juga dibuat lubang-lubang, wah kesan lagi duduk di atas Yamaha YZF-R1 jadi makin berasa!

Selain itu, kesan moge juga ada di speedometernya, karena bentuknya bukan lagi asimetris seperti generasi sebelumnya

Sekarang punya bentuk mirip trapesium, dan tampilannya sudah full digital.

Bentuknya sudah keren, isinya juga lengkap, apa saja isinya?

Sudah pasti ada spidometer, takometer, odometer, tripmeter A dan B, gear position, konsumsi BBM real time dan rata-rata, dan jam digital.