Gridmotor.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) bersama Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, menyerahkan motor Kawasaki KLX 150 ke Kodim 1503/Tual.
Tercatat ada 40 unit motor Kawasaki KLX 150 yang diterima oleh Komando Distrik Militer (Kodim) 1503/Tual, Kabupaten Maluku Tenggara, Provinsi Maluku.
Penyerahan Kawasaki KLX 150 dilakukan secara simbolis oleh Menteri Pertahanan Prabowo Subianto.
Presiden Jokowi yang didampingi Ibu Iriana menyaksikan proses penyerahan motor dinas ke Kodim 1503/Tual itu.
Prabowo Subianto menjelaskan, penyerahan motor ini adalah bagian dari arahan Presiden Jokowi untuk menyusun rencana pertahanan.
"Pembinaan dan pembangunan kekuatan teritorial salah satu unsur yang penting," buka Prabowo Subianto dikutip dari Presidenri.go.id, Senin (19/9/2022).
Oleh sebab itu Menteri Pertahanan akan memberdayakan semua Babinsa, Koramil, Kodim, Korem, dan Kodam demi keamanan.
Baca Juga: Jokowi Pastikan Driver Ojol Dapat Bantuan dari Pemerintah Imbas Kenaikan BBM Subsidi
"Itu menjadi bagian dari rencana besar kami, sistemnya adalah hankamrata (Pertahanan keamanan rakyat semesta)," tuturnya.
Source | : | presidenri.go.id |
Penulis | : | Albi Arangga |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR