Gridmotor.id - Pengemudi mobil Suzuki Katana menabrak lari 2 pemotor dan membiarkan korban tergeletak di jalan.
Insiden kecelakaan tabrak lari mobil Suzuki Katana terjadi di Jalan Bantar Kecamatan Cihideung Kota Tasikmalaya, Jawa Barat, Minggu (31/7/2022) dini hari.
Bahkan 4 korban yang naik 2 motor tersebut dibiarkan tergeletak begitu saja di jalan.
Mobil Katana itu pun kabur dan langsung dikejar oleh Tim Maung Galunggung Polresta Tasikmalaya.
Proses kejar-kejaran itu layaknya film-film action.
Saat kejar-kejaran antara pelaku tabrak lari dan polisi mulai dari wilayah Kota Tasikmalaya, Kabupaten Tasikmalaya sampai wilayah Garut Selatan.
Pengendara mobil terus diperingatkan oleh petugas untuk berhenti tapi tak didengar pelaku.
Sampai akhirnya Tim Maung Galunggung melumpuhkan mobil pelaku dengan menempel kendaraan pelaku sampai akhirnya oleng ke kanan jalan dan berhenti usai menghantam gundukan tanah.
Baca Juga: Pelaku Tabrak Lari Mencoba Kabur dan Berhasil Diberhentikan Massa
"Pada saat itu 4 pemuda memakai 2 motor berboncengan diserempet mobil Suzuki Katana. Keempat korban dibiarkan saja di jalan tergeletak."
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Albi Arangga |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR