Gridmotor.id - Driver ojek online tewas karena tersambar KRL di Bintaro, Jakarta Selatan hingga membuat kemacetan.
Seorang pengemudi ojek online (ojol) dikabarkan meninggal dunia karena menerobos perlintasan rel kereta api di Bintaro, Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Senin.
Informasi soal kecelakaan ojol itu beredar di media sosial.
Salah satunya diunggah akun Instagram @merekamjakarta.
Tampak dalam video, sebuah KRL harus terhenti di tengah perlintasan, hingga menimbulkan kemacetan di sekitar lokasi kejadian.
Dalam unggahannya, disebutkan bahwa peristiwa kecelakaan itu terjadi sekitar pukul 11.00 WIB.
Turut disampaikan bahwa korban dalam kecelakaan itu adalah seorang perempuan.
"Korban bersama motornya kemudian terseret jauh akibat tertabrak kereta. Kereta sempat berhenti karena tabrakan tersebut," demikian keterangan dalam unggahan tersebut.
Kapolsek Pesanggrahan Kompol Nazirwan mengkonfirmasi bahwa kecelakaan tersebut yang ditangani oleh Unit Laka Polres.
Berdasarkan informasi terakhir yang diterima, pengemudi ojol yang menjadi korban telah meninggal dunia.
Baca Juga: Pemotor Lawan Arah Tak Terima Ditegur, Ciut Nyali saat Tahu Yang Dihadapi Todong Pistol
"(Kecelakaan) ditangani Unit Laka Polres. Info terakhir (pengemudi ojol) meninggal," ujar Kapolsek Pesanggrahan, Kompol Nazirwan saat dikonfirmasi wartawan.
Nazirwan menambahkan, polisi masih belum mengetahui identitas korban.
Menurutnya, hingga saat ini polisi masih mencari penyebab dan kronologi terjadinya kecelakaan tersebut.
Secara terpisah, polisi lalu lintas Jakarta Selatan dan tim lalu lintas AKP Sigit Prabowo membenarkan kejadian tersebut.
Namun, hingga berita ini dibuat belum ada keterangan lebih jelas tentang kecelakaan tersebut.
"Iya betul. Masih penanganan. Saya belum dapat laporan anggota di lapangan, tapi betul kejadiannya," kata Sigit
Source | : | Berbagai sumber |
Penulis | : | Harits Suryo |
Editor | : | Indra GT |
KOMENTAR