Gridmotor.id - Ada syarat wajib yang harus dipenuhi para bikers jika ingin beli BBM jenis Pertalite.
Mulai saat ini, pembelian BBM untuk jenis Pertalite akan dibatasi.
Hal ini menyusul langkah Pemerintah yang akan menyusun skema pembelian Pertalite.
Perlu diketahui bahwa saat ini Pertalite masuk dalam kategori sebagai BBM bersubsidi.
Sehingga ada harapan dari Pemerintah agar Pertalite bisa tepat sasaran ke masyarakat yang benar-benar membutuhkan.
Salah satu caranya yakni dengan memanfaat layanan digitial melalui aplikasi MyPertamina.
Jadi para bikers yang ingin membeli BBM jenis Pertalite, wajib memiliki apilkasi MyPertamina.
Anggota Komite BPH Migas Saleh Abdurrahman mengatakan, dengan penggunaan MyPertamina maka pembelian akan terdata dan bisa dibatasi.
Baca Juga: Bensin Jenis Pertalite Langka Di Palangkaraya, Pertamina: Pindah Ke Pertamax!
Ia menjelaskan, nantinya para pelanggan akan diminta untuk mengisi data diri di aplikasi MyPertamina.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Albi Arangga |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR